Tragis! Bus Peziarah Buddha Terjun ke Jurang, 21 Tewas dan Puluhan Terluka

Anton Suhartono
Kondisi bus peziarah Buddha yang hancur setelah jatuh ke jurang di Kotmale, Srilanka. (Foto : AFP)

KOLOMBO, iNewsPandeglang.id Perjalanan puluhan peziarah Buddha berubah menjadi tragedi setelah bus yang mereka tumpangi jatuh ke jurang di wilayah perbukitan Kotmale, SrilankaMinggu (11/5/2025). Sebanyak 21 orang dilaporkan tewas, sementara 35 lainnya luka-luka.

Bus tersebut mengangkut 70 penumpang, melebihi kapasitas normalnya yang hanya sekitar 50 orang. Mereka dalam perjalanan pulang dari Kataragama menuju Kurunegala, menempuh jarak sekitar 250 km.

Kecelakaan terjadi saat bus melintasi jalan berliku di pegunungan. Sopir diduga kehilangan kendali, hingga bus keluar jalur dan terjun ke jurang. Kondisi bus rusak parah, atap dan sisi bodi terlepas, kursi-kursi berserakan, bahkan roda bus ditemukan terlepas di kebun teh.

Polisi setempat masih menyelidiki penyebab kecelakaan. Mereka menduga faktor kelelahan sopir atau kerusakan mekanis menjadi kemungkinan utama.

“Kami sedang menyelidiki apakah ada kerusakan teknis atau sopir mengantuk saat mengemudi,” ujar seorang pejabat kepolisian dikutip dari AFP, Senin (12/5/2025).

Editor : Iskandar Nasution

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network