JAKARTA, iNewsPandeglang.id – Sebuah video yang menampilkan penggeledahan di ruang staf khusus mantan Menkominfo Budi Arie Setiadi viral di media sosial. Dalam video tersebut, tampak petugas polisi menemukan tumpukan uang yang cukup banyak di dalam lemari.
Video tersebut diunggah oleh Wakil Ketua DPR Ahmad Sahroni di Instagram, dengan narasi yang menyebutkan penggeledahan di ruang staf Budi Arie. “Ruangan staf khusus Budi Ari (Menkominfo) pelindung judi online digerebek polisi. Telah ditemukan tumpukan uang yang jumlahnya sangat fantastis. Serius nih berita beneran gak si?” tulis @ahmadsahroni88.
Namun, Kejaksaan Agung (Kejagung) membantah adanya penggeledahan di ruangan staf Budi Arie. Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung, Harli Siregar, menegaskan bahwa pihaknya tidak melakukan penggeledahan di tempat yang dimaksud.
"Itu nggak benar. Kami tidak ada melakukan penggeledahan di tempat itu," kata Harli, Minggu (10/11/2024).
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait