PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - Artikel ini akan memberikan informasi tentang Film Bolehkan Sekali Saja Kumenangis, sebuah film garapan Rumah Produksi Sinemaku Pictures.
Film ini juga dibintangi langsung oleh Prily Latuconsina selaku produser dari film tersebut, dirinya akan beradu acting bersama dengan Pradikta Wicaksono.
Menyusul kesuksesan film horor pertamanya "Temurun", prily memberikan peran menarik yang ia akan mainkan melalui Film Bolehkan Sekali Saja Kumenangis.
Prily biasanya memerankan sebuah karakter elegan, cantik, berwibawa dll. Namun dalam Film Bolehkan Sekali Saja Kumenangis ini dirinya harus berperan seperti orang cupu.
Film Bolehkan Sekali Saja Kumenangis sangat dinantikan oleh banyak penonton, karna memberikan keran baru untuk peran yang di maninkan oleh prily.
Peransana seperti apa sinopsis dalam Film Bolehkan Sekali Saja Kumenangis, mari simak di bawah ini!
Film ini akan menceritakan tentang seorang perempuan bernama Tari (Prily Latuconsina) yang berada dalam sebuah kelompok dukungan.
Disana banyak orang yang berbagai cerita tentang kehidupan mereka, dengan wajah yang sedih. Tari menceritakan tentang rumahnya yang menjadi sebuah tekanan bagi dirinya sendiri.
Dalam sebuah dialog, Tari berkata, “Rumah itu tempat yang paling nyaman buat kita pulang. Karena disana kita bisa ngerasain kasihnya seorang ibu dan sayangnya seorang ayah.”
Namun, dia melanjutkan dengan mengatakan, “tapi beda ya sama apa yang selalu gue lihat. Kadang gue itu ngerasa capek.
Capek buat pura-pura bahagia.
Dari penggalan dialog tersebut saja kita sudah tahu arah kemana film ini akan dituju. Yup, film ini akan menyampaikan kisah seseorang yang selalu menanggung beban berat namun harus terlihat baik-baik saja.
Mungkin ada banyak dari kalian yang membaca artikel ini meresakan apa yang dialami oleh Tari.
Penasaran, dengan kelanjutan kisahnya seperti apa? Tunggu tayangnya di bioskop ya guys. Karna, hingga saat ini Film Bolehkan Sekali Saja Kumenangis dan Sinemaku Pictires belum memberikan informasi mengenai jam tayangnya.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait