Ratusan PPKS Demo di Kementrian BUMN Tuntut Hak Pensiunan yang Dihapus Krakatau Steel

Iskandar Nasution
Sebanyak 500 anggota Perhimpunan Pensiunan Krakatau Steel (PPKS) melakukan aksi unjuk rasa di depan Kementerian BUMN dan Istana Merdeka di Jakarta, Senin (24/6/2024). Foto Istimewa

Pensiunan KS/KSG akan terus menuntut pengembalian hak mereka sampai berhasil. Mereka juga meminta Presiden RI dan Menteri BUMN sebagai wakil pemegang saham mayoritas PT Krakatau Steel untuk membantu penyelesaian masalah ini. Jika tuntutan mereka tetap tidak dipenuhi, pihaknya berencana melanjutkan perjuangan ini sampai kapan pun hingga hak terpenuhi.

Aksi ini dimulai pada pukul 13:30 WIB di Kementerian BUMN dan dilanjutkan dengan konvoi menuju Istana Merdeka pada pukul 15:00 WIB.

Adapun tuntutan unjuk rasa yaitu : 

1. Menuntut Menteri BUMN dan Presiden RI untuk menyehatkan dan memajukan PT Krakatau Steel.
2. Menyehatkan Dana Pensiun Krakatau Steel.
3. Mengembalikan hak pensiunan KS/KSG yang dihapus oleh PT Krakatau Steel sejak tahun 2020.

Editor : Iskandar Nasution

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network