Mantap! Pemerintah Kabupaten Pandeglang Raih WTP Delapan Kali Berturut-turut dari BPK

Epul Galih
Pemerintah Kabupaten Pandeglang kembali meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) sebanyak kali dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Banten atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD). Foto Pemkab Pandeglang

Sementara Ketua DPRD Kabupaten Pandeglang Tb.Udi Juhdi menyampaikan apresiasi atas hasil Opini WTP yang diterima oleh Pemerintah Kabupaten Pandeglang tahun 2023.

Menurutnya, pengelolaan keuangan Pemkab Pandeglang sudah sangat transparan dan akuntabel, hal ini dibuktikan dengan raihan WTP delapan kali berturut - turut.

Sementara itu, Kepala BPK Perwakilan Provinsi Banten Dede Sukarjo mengatakan, pihaknya akan konsisten dan komitmen untuk mendukung penyelenggaraan pengelolaan keuangan Pemerintah Kabupaten/Kota di Banten yang transparan dan akuntabel.

Ia mengungkapkan, ada beberapa aspek penilaian terhadap laporan pemeriksaan keuangan, diantaranya kesesuaian laporan keuangan dengan standar akuntansi pemerintahan, kecukupan informasi laporan keuangan, ekfektivitas, dan kepatuhan terhadap peraturan dan perundang - undangan.

"Setelah melakukan pemeriksaan secara terperinci bahwa laporan hasil pengelolaan keuangan pemerintah Kabupaten Pandeglang tahun 2023 meraih opini WTP, "pungkas Dede Sukarjo.

Editor : Iskandar Nasution

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network