Catat! Jadwal Penukaran Uang Baru Lebaran 2024 di 12 Titik di Banten

Epul Galih
Tukar uang baru melalui aplikasi PINTAR Bank Indonesia (Foto: Istimewa)

BANTEN, iNewsPandeglang.id - Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Banten telah menyediakan uang tunai pecahan kecil senilai Rp4,57 triliun untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama Ramadan dan Idulfitri 1445 Hijriah.  BI membuka layanan penukaran uang baru untuk Lebaran 2024 di 12 lokasi di Banten.  

Kepala Perwakilan (KPw) BI Provinsi Banten, Ameriza M Moesa, menyatakan bahwa jumlah uang tunai tersebut mengalami peningkatan 21 persen dibandingkan tahun 2023. Hal ini menunjukkan peningkatan permintaan uang pecahan di masyarakat Banten untuk kebutuhan Ramadan dan Idulfitri.

"Kami akan memberikan layanan di seluruh wilayah Banten tepatnya di 12 titik, kami juga telah menyiapkan kuota penukaran uang untuk 6.000 orang," katanya kepada wartawan belum lama ini.

Penyediaan jumlah uang yang lebih besar ini menunjukkan aktivitas ekonomi yang lebih baik di masyarakat Banten dibandingkan tahun sebelumnya. Selain itu, BI memastikan bahwa pecahan uang yang disediakan dalam kondisi layak edar.

BI juga memberikan layanan penukaran uang di 12 titik di seluruh wilayah Banten dan telah menyiapkan kuota penukaran uang untuk 6.000 orang. Kerja sama dengan beberapa bank seperti Bank Woori Sahabat, Bank Mandiri, BNI, BTN, bjb, bjb Syariah, dan BCA juga telah dilakukan untuk menyediakan 199 titik penukaran uang di loket bank.

Masyarakat yang hendak melakukan penukaran uang diimbau untuk melakukan pendaftaran secara online terlebih dahulu melalui website https://pintar.bi.go.id untuk memilih tempat dan waktu yang diinginkan.

Bank Indonesia membuka layanan penukaran uang baru untuk Lebaran 2024 di 12 lokasi di Banten. Berikut jadwalnya.

Editor : Iskandar Nasution

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network