Bupati Iti berharap tentunya infrastruktur tersebut bisa dijaga dengan baik karena bukan hanya pemerintah yang berkontribusi melainkan masyarakat juga berkontribusi dalam pembangunan.
"Harus bisa dijaga mari kita kompak karena sebesar dan sekecil apapun kita punya kontribusi yang sama di dalam pembangunan. Jadi bukan hanya pemerintah, tapi masyarakat juga punya kontribusi di dalam pembangunan ini," katanya.
"Sinergitas dan kolaborasi ini yang harus kita tetap jaga dan juga terus membangun silaturahim sehingga itu bisa memperpanjang rezeki kita, bisa mewujudkan pembangunan yang sesuai dengan harapan kita semua," tuturnya lagi.
Sekedar untuk diketahui, jembatan gantung permanen itu menghubungkan tiga desa yaitu Desa Hegarmanah, Sukajadi dan Desa Sindangratu tersebut pada November tahun lalu ambruk akibat banjir yang terjadi menerjang kawasan itu.
Dari pantauan di lapangan, dalam kegiatan itu, Bupati Iti bersama jajaran Pemkab Lebak didampingi aparat setempat serta masyarakat dengan antusias menyambut peresmian pembangunan jembatan yang sempat ambruk tersebut.
Sementara salah seorang warga bernama Sarid banyak mengucapkan terima kasih kepada pemerintah khususnya Pemkab Lebak.
"Banyak-banyak terima kasih kepada pemerintah, Bupati Lebak atas dibantunya pembangunan jembatan segitu susah payahnya. Berharap lanjut pembangunan ya," ucapnya dengan sumringah usai membawa gotongan arak-arakan menyambut kedatangan bupati.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait