PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - Menjadi seorang pemimpin daerah yang baik tentu harus dekat kepada masyarakat. Dengan begitu, seorang pemimpin dapat mendengar langsung aspirasi dan kebutuhan masyarakatnya. Irna Narulita Dimyati, Bupati Pandeglang dikenal sebagai sosok pemimpin yang begitu akrab dengan warganya. Tidak heran jika dirinya berhasil menjabat selama dua periode berturut-turut sejak 2016. Dalam berbagai kesempatan Bupati Irna terlihat bercengkrama dengan warganya.
Dari sekian banyak kegiatan Bupati Pandeglang bersama warganya, ada beberapa momen yang sangat menyentuh. seperti apa? simak momen menyentuh Bupati Pandeglang Irna Narulita bersama warganya yang dirangkai Redaksi iNewsPandeglang.id berikut ini :
1. Penuh semangat, siswi-siswi remaja menyanyikan lagu 'Garuda Pancasila'
Penuh semangat, siswi-siswi remaja menyanyikan lagu 'Garuda Pancasila' bersama Bupati Irna. Foto Instagram
Pada saat pandemi Covid-19, Bupati Irna untuk membangkitkan semangat nasionalisme terutama di kalangan anak muda dia bersama para siswa-siswi remaja menyanyikan lagu wajib Nasional. Pada kesempatan itu, ia mengatakan vaksinasi merupakan ikhtiar dalam menjaga diri dan sesama agar upaya pemulihan kesehatan dan ekonomi masyarakat Pandeglang.
2. Menyapa dan membeli dagangan seorang kakek penjual buku keliling
Bupati Irna menyapa dan membeli dagangan seorang kakek penjual buku keliling. Foto Instagram
Abah Engkus yang biasa jualan buku -buku agama, tasbih dan lainnya di sekitar lingkungan kantor Sekretaris Daerah (Setda) Kabupaten Pandeglang langsung disapa dan diborong oleh bupati Irna.
"Kali ini ibu beli poster-poster agama dan buku karya Alm. syekh Alijaber. Sehat-sehat Abah Engkus, tetap semangat. Aa, teteh, kalau bertemu dengan abah Engkus, jangan lupa untuk beli dagangannya yaa," ujarnya seperti ia bagikan dalam akun instagramnya @.....
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait