Maling Motor di Lebak Babak Belur Dihajar Warga, Muka Berdarah dan Ditelanjangi

Epul Galih
Maling motor di Kecamatan Cimarga , Lebak kepergok warga hingga babak belur dihajar massa. Foto ilustrasi SINDONews

LEBAK, iNewsPandeglang.id -  Seorang pria diduga maling motor babak belur usai aksinya kepergok dan berhasil ditangkap warga  di Kampung Cikeyeup, Desa Gunung Anten, Kecamatan Cimarga, Kabupaten Lebak, Banten. Warga melampiaskan kemarahannya hingga pelaku mukanya berdarah dan ditelanjangi ramai-ramai, Senin, (14/11/2022) kemarin.

Dalam sebuah video viral yang beredar, pelaku yang apes tertangkap itu terlihat ditelanjangi berbaring di jalan, darah terlihat mengucur di wajahnya. Tubuhnya yang terkulai lemas dibiarkan tergeletak di tengah jalan dengan kedua tangan terikat di bawah tubuhnya. 

Sebagian warga pun terlihat mengerubutinya, pada bagian wajah bonyok hingga mengeluarkan darah akibat luka. Sejumlah warga  diduga menghajarnya lantaran geram akibat maraknya aksi pencurian sepeda motor di wilayah tersebut.

Dari informasi dihimpun menyebutkan pelaku kepergok mencuri di salah satu rumah warga  sedang mendorong motor tersebut. Peristiwa terjadi sekitar pukul 18.00 WIB.

Endang Kurniawan warga  setempat membenarkan peristiwa tersebut terjadi di wilayahnya yaitu Kecamatan Cimarga. " Ya benar itu kemarin habis maghrib ya kira-kira jam enam lebih  (18.00) pelaku ketahuan curi motor lalu mendorong  motor tersebut dari rumah warga. Warga yang curiga langsung teriak maling dan dikejar ramai-ramai " ujarnya saat dihubungi Selasa, (15/11/2022).

Pria yang dikenal sebagai Ketua Ormas Badak Banten DPC Kecamatan Cimarga itu menuturkan  setelah dihajar massa pelaku dibawa ke Polsek Cimarga untuk diserahkan kepada pihak kepolisian. Beruntung kata dia,  tidak sampai tewas. Kini sudah  dibawa ke rumah sakit oleh petugas.

"Sudah diamankan oleh kepolisian di bawa ke Mapolsek Cimarga, beruntung tidak sampai meninggal dunia. Identitas pelaku masih dalam penyelidikan pihak berwajib," pungkasnya.

Hingga berita ini ditayangkan tim redaksi sedang berupaya menghubungi pihak kepolisian Polres Lebak untuk menggali info lebih lanjut lagi.

Editor : Iskandar Nasution

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network