Geger! Polisi Temukan Jenasah Dimakan Biawak di Malingping

Epul Galih
Biawak memakan Jasad. Foto ilustrasi Istimewa

LEBAK, iNews.Pandeglang.id -  Warga Kampung Kamurang RT 03 RW 01, Desa Bolang, Kecamatan Malingping, Lebak, Banten digegerkan dengan penemuan  mayat laki-laki nyangkut di Sungai Cibinuangeun.

Ironisnya, kondisi mayat tersebut  sudah membusuk dan hampir habis dimakan Binatang Buas (Biawak) sertamengeluarkan bau tak sedap pada Senin (27/6/2022) sekitar  pukul 10.20 WIB.

"Ya benar, tadi sekitar jam 10.20 WIB, Polsek Malingping telah menerima laporan dari warga bahwa telah menemukan mayat di Sungai Cibinuangeun Desa Bolang," ujar Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan melalui Kapolsek Malingping AKP Sugair Alimunandar dalam siaran pers yang diterima iNews.Pandeglang.id

Setelah dicek ke lokasi kata Kapolsek, benar saja  ada mayat tanpa identitas di Sungai Cibinuangeun dengan kondisi bagian perut hingga kepala sudah rusak berdasarkan keterangan saksi kondisi tersebit akibat dimakan biawak.

Kapolsek menjelaskan, Personil Polsek Malingping Polres Lebak yang menecek ke lokasi  dipimpin oleh Kanit Reskrim, Ipda Samsu bersama tiga personil untuk mengevakuasi jenazah tersebut.

Lebih lanjut AKP Sugiar Alimunandar menjelaskan pihaknya  belum bisa memberikan keterangan lebih detail terkait penemuan mayat tersebut.

"Mengingat pihak kami sedang melakukan olah TKP, melakukan penyelidikan, sedang mengumpukan keterangan dari saksi-saksi dan koordinasi dengan Tim Inavis Polres Lebak," kata  Kapolsek Malingping.

Sementara itu, Deni warga setempat Kampung  yang pertama kali menemukan mayat menuturkan dirinya menemukan mayat tersebut ketika hendak memancing di Sungai Cibinuangeun sekitar jam 10.00 WIB.

“Iya betul, tadinya saya rencana akan memancing, namun  saat tiba di pinggir kali  ingatan saya ingat korek api  ketinggalan di rumah dan  balik lagi ke rumah untuk mengambil korek,"katanya kepada wartawan.

Tiba-tiba kata Deni, sepulang dari rumah kembali lagi ke pinggir kali betapa kagetnya melihat penampakan mayat yang dikerumuni Biawak.

Foto Korban Saat Ditemukan

"Kaget saya melihat ada  mayat yang di kerumuni biawak akhirnya saya memberitahu warga  masyarakat dan menyampaikan perihal ini kepada pihak kepolisian,"pungkasnya.

Editor : Iskandar Nasution

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network