Final Four Proliga 2025 Siap Dimulai! Jadwal Lengkap dan Persaingan Sengit Menuju Grand Final

JAKARTA, iNewsPandeglang.id – Liga bola voli paling bergengsi di Indonesia, Proliga 2025, segera memasuki babak krusial: Final Four! Delapan tim terbaik dari sektor putra dan putri siap bertarung memperebutkan tiket menuju Grand Final di Yogyakarta, 10 Mei mendatang.
Di sektor putra, persaingan akan melibatkan tim-tim papan atas seperti Jakarta LavAni Allo Bank, Bhayangkara Presisi Jakarta, Palembang Bank Sumsel Babel, dan Surabaya BIN Samator. Sementara di sektor putri, ada Popsivo Polwan, Pertamina Enduro Jakarta, Electric PLN, serta Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.
Guna memperkuat skuad jelang Final Four, sejumlah tim mulai manuver di bursa transfer. Bhayangkara Presisi dikabarkan tengah membidik bintang asal Kuba, Leonardo Leyva Martinez, dari klub Hyundai Capital Skywalkers (Korea). Gresik Petrokimia juga santer disebut ingin memboyong Megawati Hangestri, bintang Red Sparks, sedangkan Popsivo Polwan sudah mengamankan jasa Yolla Yuliana.
Final Four akan dimulai di Kediri, Jawa Timur, pada 17 April 2025, lalu berlanjut ke Semarang dan Solo, sebelum puncaknya digelar di Yogyakarta.
Editor : Iskandar Nasution