Resmi! Deddy Corbuzier Dilantik Jadi Stafsus Menhan, Apa Tugas Barunya?
![header img](https://img.inews.co.id/media/600/files/networks/2025/02/11/1941c_dedy-corbuzier.jpg)
JAKARTA, iNewsPandeglang.id – Selebritas Deddy Corbuzier resmi dilantik sebagai Staf Khusus (Stafsus) Menteri Pertahanan (Menhan) oleh Sjafrie Sjamsoeddin pada Selasa, 11 Februari 2025. Pengumuman ini disampaikan langsung oleh Sjafrie melalui akun Instagram pribadinya, @Sjafrie.Sjamsoeddin.
"Hari ini, Selasa 11 Februari 2025, saya resmi melantik Staf Khusus Menhan serta menganugerahkan Satya Lencana Dharma Pertahanan di Kantor Kemhan Jakarta," ujar Sjafrie dalam unggahannya.
Dalam foto yang dibagikan, Deddy terlihat mengenakan jas hitam, dasi merah, dan peci, berdiri bersama beberapa Stafsus lainnya di Kantor Kementerian Pertahanan (Kemhan), Jakarta. Deddy juga sempat berfoto bersama Menhan Sjafrie.
Pengangkatan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Menhan menegaskan pentingnya kolaborasi di sektor pertahanan.
"Penunjukan Stafsus Menhan ini menegaskan betapa pentingnya kolaborasi dalam menjalankan peran strategis demi menjaga kedaulatan," ujar Sjafrie.
Editor : Iskandar Nasution