get app
inews
Aa Text
Read Next : Wujudkan Komitmen Peduli Lingkungan dan Masyarakat, PT TCI Pekerjakan 50 Warga Lokal

Waspada! Potensi Angin Kencang dan Gelombang Tinggi Intai Kabupaten Lebak

Kamis, 17 Oktober 2024 | 09:13 WIB
header img
Gelombang tinggi menerjang Pantai Cipunaga, Cihara, Lebak, Banten, pada Rabu (16/10/2024), mengancam keselamatan warga dan barang berharga. Foto iNewsPandeglang.id

LEBAK, iNewsPandeglang.id Cuaca ekstrem mengancam Kabupaten Lebak, Banten. Hari ini, warga diminta waspada terhadap potensi angin kencang dan gelombang tinggi yang dapat membahayakan keselamatan. BMKG mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati, terutama di wilayah pesisir, mengingat tinggi gelombang di perairan selatan Banten dapat mencapai 2,5 hingga 4,0 meter. 

Berdasarkan prakiraan cuaca dari BMKG, pagi hari di wilayah Lebak diprediksi cerah berawan, namun siang hari akan terjadi hujan ringan di beberapa daerah seperti Cibeber, Cipanas, Sobang, Panggarangan, dan Bayah. Meskipun suhu udara berkisar antara 23 hingga 33°C, kelembapan yang tinggi mencapai 90% dapat menyebabkan ketidaknyamanan.

Peringatan dini juga disampaikan terkait potensi angin kencang yang dapat berhembus dari arah Timur hingga Barat Daya dengan kecepatan 5 hingga 45 km/jam. Terlebih lagi, masyarakat di daerah pesisir diminta untuk lebih berhati-hati, mengingat ada risiko gelombang tinggi di perairan selatan Banten dan Samudra Hindia Selatan Banten, dengan tinggi gelombang mencapai 2,5 hingga 4,0 meter.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut