get app
inews
Aa Text
Read Next : Nyaris Meledak! Kebakaran Hebat Landa SPBU di Lebak, Mobil Pikap Hampir Ludes!

Rumah Wartawan Ludes Terbakar hingga Tewaskan Sekeluarga, Postingan Korban di Medsos Jadi Sorotan

Kamis, 27 Juni 2024 | 17:10 WIB
header img
Ilustrasi kebakaran rumah. Foto Okezone.com

KARO, iNewsPandeglang.id Kebakaran tragis melanda rumah seorang wartawan di Jalan Ngumban Surbakti, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, Kamis (27/6/2024) sekitar pukul 03.30 WIB. Kebakaran ini menewaskan pemilik rumah yang berinisial SP, bersama tiga anggota keluarganya.

Informasi yang diperoleh iNews menyebutkan bahwa SP, yang berprofesi sebagai wartawan, turut menjadi korban bersama istri, anak, dan cucunya. Hingga kini, penyebab kebakaran yang menewaskan empat orang sekeluarga tersebut belum diketahui pasti. Pihak berwenang telah memasang garis polisi di sekitar bangunan yang terbakar untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut. 

KBO Satreskrim Polres Tanah Karo, Iptu Togu Siahaan, mengatakan bahwa kebakaran terjadi di sebuah warung kelontong yang juga dijadikan sebagai tempat tinggal. "Korban meninggal dunia dalam kebakaran ini ada empat orang. Kejadiannya Kamis dini hari," ujar Togu Siahaan.


Foto Istimewa

 

Yang menjadi sorotan adalah postingan korban, SP, sehari sebelum kebakaran rumahnya di media sosial Facebook. Postingan tersebut berisi keprihatinan terkait kasus perjudian di Kabupaten Karo. Tangkapan layar postingan tersebut telah viral, menuai reaksi dari kalangan sejawat maupun netizen lainnya.

Komentar dari netizen menunjukkan keprihatinan dan kecurigaan terkait kematian SP:

 "Kenapa setiap orang yg memberitakan 303 kebanyakan berakhir tragis ataupun mendapat ancaman??," tulis akun Ja**.
"Selamat jalan bg Sempurna Pasaribu, sengget kel bg. Selamat jalan untuk kalian berempat..," tulis @Ag**.
 "Usut tuntas sampai dapat pelakunya," tulis @Ba**.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut