PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id – Anda sedang berwisata ke wilayah Pandeglang, kalau begitu pulangnya wajib membawa pulang oleh-oleh cemilan khas Pandeglang Banten, yakni Kue Pasung.
Kue Pasung sebagai oleh-oleh cemilan khas Pandeglang Banten memiliki rasa yang melegenda.
Karena itulah Kue Pasung merupakan salah satu oleh-oleh cemilan khas Pandeglang Banten yang wajib dibawa pulang.
Mungkin anda heran mengapa cemilan ini dinamakan kue pasung, lantaran istilah pasung lebih identik dengan hal negatif.
Pasung biasanya dikaitkan dengan seseorang yang dikurung dengan kondisi kaki diikat dengan kayu agar tidak bisa bergerak.
Namun anda jangan berfikir negatif dengan Kue Pasung, karena kue ini tidak ada kaitannya dengan hal tersebut.
Memang tidak ada literasi yang menerangkan asal usul mengapa kue tersebut dinamakan Kue Pasung.
Namun beberapa sumber iNews Pandeglang menerangkan jika cemilan tersebut mengusung nama pasung lantaran seluruh bahan dasar kue tersebut terperangkap di dalam sebuah wadah berbahan daun pisang.
Nah, seperti apa sih Kue Pasung tersebut, kami akan bahas secara detail untuk anda.
Kue Pasung yang Legendaris
Kue Pasung merupakan salah satu makanan khas Pandeglang Banten yang unik dan memiliki karakteristik yang khas.
Bentuknya lonjong seperti corong, bungkusnya berwarna hijau karena berbahan daun pisang.
Kue ini memiliki penampinan sedikit mengkilap seolah-oleh berlapis minyak atau margarin.
Itu karena salah satu bahan dasar Kue Pasung adalah parutan kelapa.
Selain parutan kelapa, Kue Pasung juga mengandung campuran gula aren, tepung beras, juga tepung sagu.
Untuk membuat kue ini, membutuhkan dua adonan, yakni adonan untuk mencapur gula aren dengan tepung beras, sementara adonan kedua untuk campuran santan dengan tepung sagu.
Lalu bagaimana rasanya, Kue Pasung lazim memiliki rasa manis dan lezat, namun ada pula Kue Pasung dengan rasa gurih.
Kue ini pada zaman dahulu menjadi sajian wajib acara-acara besar, seperti khitanan, pernikahan, acara-acara keagamaan, dan lain-lain.
Sehingga kue ini cukup istimewa dan dijamin bisa bikin anda ketagihan.
Editor : Iskandar Nasution