LEBAK, iNewsPandeglang.id - Volume kendaraan yang melintas di Jalan Tol Serang-Panimbang diprediksi akan mengalami peningkatan sekitar 16 persen dibanding biasanya Hal tersebut diperkirakan terjadi lanrtaran adanya libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) tahun 2023.
Manajer Operasional Tol Wika Serang-Panimbang Fahri Fajar Sanjaya mengatakan, peningkatan sekitar 16 persen dalam volume lalu lintas Tol Serang-Panimbang selama Libur Nataru 2023 jika dibandingkan dengan biasanya.
"Baik, tol Serang-Panimbang ini, diprediksi akan mengalami peningkatan, untuk volume lalulintasnya. Dibandingkan dengan normal, diprediksi akan mengalami kenaikan sekitar 16 persen," katanya kepada wartawan, Rabu (20/12/2023).
Peningkatan 10 persen lanjut dia, dibandingkan dengan weekend biasa dan 5 persen dibandingkan dengan tahun lalu menunjukkan tren pertumbuhan yang signifikan dalam volume lalu lintas Tol Serang-Panimbang.
Menurutnya, peningkatan volume lalu lintas Tol Serang-Panimbang selama Libur Nataru 2023 dapat disebabkan oleh daya tarik objek wisata di Kabupaten Lebak dan Pandeglang di Provinsi Banten.
Editor : Iskandar Nasution