get app
inews
Aa Text
Read Next : Ratu Anita Tristiawati Dipilih Aap Aptadi, Gantikan Nurul Qomar di Pilkada Pandeglang

Bawaslu Banten Ingatkan ASN Cilegon Netral di Pemilu 2024

Selasa, 14 November 2023 | 21:07 WIB
header img
Kantor Bawaslu Banten. Foto iNews/Iskandar Nasution

CILEGON, iNewsPandeglang.id - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu)  Provinsi Banten peringatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kota Cilegon agar tidak melakukan pelanggaran Pemilu 2024 mendatang. Hal itu lantaran Kota Cilegon masuk ke dalam daerah yang tingkat kerawanan netralitas aparatur negaranya paling tinggi.

Ketua Bawaslu Provinsi Banten, Ali Faisal mengatakan bahwa ASN tidak boleh berpihak dan tidak boleh mengikuti kegiatan yang berbau politik  guna menjaga netralitas ASN  di Provinsi Banten. Hal itu kata Ali biasanya modus demi mendapatkan kenaikkan jabatan birokrasi.

"Selanjutnya, modus yang kerap kali dilakukan  oleh ASN  untuk keberpihakkan yakni untuk mendapatkan keuntungan berupa jabatan birokrasi pasca pemilu," ucapnya Selasa (14/11/2023).

Ali berharap banyaknya kasus asn yang disanksi oleh komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) akibat terlibat pelanggaran pilkada Kota Cilegon pada 2020 lalu dapat dijadikan pelajaran, sehingga peristiwa serupa tidak terulang pada pemilu 2024 mendatang.

Sebelumnya,  ada beberapa daerah di Provinsi Banten yang tingkat kerawanan netralitas ASNnya paling tinggi salah satunya Kota Cilegon.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut