get app
inews
Aa Read Next : Kakek Berusia 101 Tahun, Jemaah Tertua di Pandeglang Semangat Berangkat Haji

Oleng, Mobil Damkar Terguling di Jalan Pandeglang-Labuan

Kamis, 24 Agustus 2023 | 19:09 WIB
header img
Mobil Damkar Terguling di Jalan Pandeglang-Labuan diduga hilang kendali akibat per depan patah. Foto iNews/Iskandar Nasution

PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - Sebuah mobil pemadam kebakaran (damkar) terguling di Jalan Pandeglang--Labuaan tepatnya di wilayah Tarogong, 
Kecamatan Pagelaran, Pandeglang, Kamis (24/8/2023) sekitar pukul 14.30 WIB. Penyebab kecelakaan tunggal ini diduga per bagian depan patah hingga menyebabkan kendaraan oleng hingga terguling.

Petugas kepolisian yang berada di lokasi Aipda N. Dumyi menyebut mobil Damkar melaju dari arah Labuan menuju Saketi untuk melakukan pemadaman di wilayah Kecamatan Saketi. Namun nahas setibanya di lokasi kejadian hilang kendali dan teeguling.

"Berdasarkan keterangan pengemudi, kendaran hendak ke Saketi. Saat di lokasi kejadian, kendaraan tersebut mengalami oleng dan terguling. Tidak ada korban jiwa pengemudi dan 3 penumpang lainnya hanya mengalami luka lecet," ujarnya saat ditemui di lokasi Kamis, (24/8/2023).

Sementara Kepala Bidang Pemadam Kebakaran (Damkar) BPBD Pandeglang, Endan Permana mengatakan, kendaraan tersebut awalnya akan melakukan pemadamam di Saketi, namun di wilayah Tarogong mengalami kecelakaan.

"Ada kebakaran di samping Polsek Saketi. Alhamdulillah di lokasi kebakaran sudah bisa diatasi dengan cepat berkat kerjasama antara masyarakat, Polsek setempat dan Tim Damkar. Tidak ada korban jiwa dalam insiden kecelakaan ini," ucapnya.

"Kita gak tahu juga ya namanya musibah kecelakaan kendaraan pemadam ini justeru itu juga mau mengejar target yang kena kebakaran yang di Kampung Saketi," katanya lagi.

Akibat insiden ini, pihak Damkar menunggu kedatangan alat berat dari Pandeglang untuk mengevakuasi kendaraan tersebut. Kini kendaraan tersebut sudah berhasil dievakuasi.

 

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut