get app
inews
Aa Read Next : Gempa Sumur Banten Pagi Ini : Magnitudo 4.6 Terasa di Enam Lokasi, BMKG Beri Peringatan

Sambut 1 Muharram 2023, Warga Pandeglang Turun ke Jalan Gelar Pawai Obor

Selasa, 18 Juli 2023 | 21:05 WIB
header img
Sambut 1 Muharram 2023, Warga Pandeglang Turun ke Jalan Gelar Pawai Obor. Foto iNews/Iskandar Nasution

PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - Ratusan warga di Kecamatan Sukaresmi Kabupaten Pandeglang, Banten mengikuti pawai obor. Tradisi tiap tahun ini dalam rangka menyambut 1 Muharram atau 1 Suro, Selasa (18/7/2023).

Pantauan di lokasi yakni Desa Sidamukti, Kecamatan Sukaresmi malam ini ratusan peserta pawai berkumpul usai melaksanakan salat Isya di Masjid Jami Al Mukhlisin.

Para peserta yang tergabung dari tiap-tiap musala berbaris sambil memegang obor dan berjalan mengelilingi sejumlah jalan, terdengar koordinator berteriak takbir, peserta pun menyambut dengan Allah Akbar. Kemudian melantunkan shalawat sambil berjalan.

Rasidi, Kepala Desa Sidamukti yang ikut turun ke jalan mengatakan bahwa acara pawai obor ini sudah merupakan tradisi masyarakat dalam menyambut 1 Muharam 1445 Hijriyah untuk mencari keberkahan.

"Menyambut 1 Muharram tahun 1445 Hijriah, tahun 2023. Alhamdulillah antusias masyarakat Desa Sidamukti, Kecamatan Sukaresmi Kabupaten Pandeglang pada malam hari ini tergabung dalam beberapa mushola di Masjid Jami Al Mukhlisin. Alhamdulillah kita mengadakan pawai ta'aruf 1 Muharram tahun ini," ucapnya Selasa (18/7/2023).

"Keliling sampai ke perbatasan simpang. Nanti kita pulang lagi dan kembali lagi ke masjid," katanya lagi.

Sekedar informasi tambahan, pawai obor merupakan tradisi dalam menyambut perayaan umat muslim termasuk 1 Muharram. Masyarakat dari sejumlah kalangan baik tua maupun muda bahkan anak-anak turun ke jalanan mengelilingi lingkungan tempat tinggal sambil membawa obor dilakukan setelah salat Isya. Tradisi ini menarik perhatian warga lainnya untuk menonton dari pinggir jalan.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut