get app
inews
Aa Text
Read Next : Wujudkan Komitmen Peduli Lingkungan dan Masyarakat, PT TCI Pekerjakan 50 Warga Lokal

Gunungkencana Lebak Geger, Petani Ditemukan Tewas Tergantung di Pohon Kondang

Selasa, 11 Juli 2023 | 15:47 WIB
header img
Warga di Kecamatan Gunungkencana, Lebak, Banten digegerkan dengan penemuan mayat tergantung dengan seutas tali di Pohon Kondang di Blok Cilingga Manik, Kampung Babakan Cimalur, Desa Ciginggang, Kecamatan Gunungkencana pada Senin, (10/7/2023). Foto Ist

Kapolsek menjelaskan, kronologi awal peristiwa itu bermula, menurut keterangan pihak keluarga, korban berangkat dari rumah pada Minggu sekitar pukul 06.00 WIB pamit ke istrinya untuk pergi ke sawah, tetapi korban hingga sore belum pulang juga  dan keluarga meminta tolong kepada warga untuk mencari keberada korban, tetapi warga sekitar belum menemukan korban sampai tengah malam.

Kemudian lanjut Edi, pada Senin, (10/7/2023) warga terus melakukan pencarian dan akhirnya sekitar pukul 15.00 WIB  mendapat informasi bahwa adanya penemuan mayat yang  dalam posisi gantung diri dengan seutas tali tambang di pohon Kondang di Blok Cilingga Manik, Kampung Babakan Cimalur,  Desa Ciginggang.

Pihak kepolisian termasuk Kapolsek dan anggota serta Koramil langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP), membantu menurunkan korban, mencatat identitas korban dan Saksi, koordinasi dengan pihak kesehatan/tenaga medis.

"Selanjutnya korban langsung dibawa kerumah duka dan pihak dari keluarga menolak untuk diautopsi," pungkas Kapolsek Gunungkencana AKP Edi Sucipto.

 

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut