MERAK, iNewsPandeglang.id - Pelabuhan Merak, Banten, semakin dipenuhi pemudik dan kendaraaan yang hendak menyeberang ke Pulau Sumatera pada H-8 Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah Lebaran 2023. Kondisi jumlah kendaraan mengalami kenaikan signifikan hingga 90 persen dibanding realisasi pada periode yang sama tahun lalu.
Bahkan dalam sehari bisa mencapai 50 ribu pemudik dari Pulau Jawa menuju Pulau Sumatera via Pelabuhan Merak ini. Pernyataan tersebut sebagaimana disampaikan oleh General Manager PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Merak Suharto.
"Untuk total seluruh kendaraan tercatat 11.832 unit yang sudah menyeberang dari Pulau Jawa menuju Sumatera pada H-8 ini melalui Pelabuhan Merak, artinya data tersebut kondisinya naik 90 persen dibandingkan dengan realisasi periode sama pada tahun lalu sebanyak 10.653 unit," ungkapnya kepada wartawan pada Sabtu, (15/4/2023).
Dari data data Posko Merak selama 24 jam pada periode (14/4/2023) pukul 08.00 WIB hingga 15 April 2023 pukul 08.00 WIB tercatat jumlah kapal yang beroperasi sebanyak 35 unit kapal dengan realisasi total penumpang mencapai 50.890 orang atau naik 10 persen dibandingkan realisasi periode yang sama pada tahun lalu sebanyak 46.278 orang.
Adapun untuk realisasi kendaraan roda empat mencapai 6.369 unit atau naik 17 persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 5.440 unit.
Sementara untuk truk logistik yang telah menyebrang dari Jawa ke Sumatera mencapai 3.801 unit atau naik 24 persen dibandingkan realisasi periode yang sama pada tahun lalu sebanyak 3.077 unit.
Sementara, jumlah penumpang yang sudah menyeberang dari Jawa ke Sumatera mulai dari H-10 hingga H-8 tercatat 111.919 orang atau turun 5 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 117.683 orang.
Kemudian untuk jumlah kendaraan yang sudah menyeberang tercatat 28.855 unit atau turun 2 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 29.569 unit.
Editor : Iskandar Nasution