get app
inews
Aa Text
Read Next : Hasil Quick Count Pilkada Banten 2024: Andra Soni-Dimyati Jauh Tinggalkan Airin-Ade

Perahu Arung Jeram Terbalik, Pria Warga Serang Tewas Terseret Arus Sungai

Rabu, 28 Desember 2022 | 23:00 WIB
header img
Perahu Arung Jeram Terbalik, Pria Warga Serang Tewas Terseret Arus Sungai. Ilustrasi jenazah/Foto Istimewa

LEBAK, iNewsPandeglang.id - Parsidi (55) dilaporkan meninggal dunia saat mengikuti arung jeram di Sungai Ciberang, Lebak. Korban yang diketahui warga  Jalan Delima II RT 005/006, Desa Kramatwatu, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang,  Banten.

Insiden terjadi sekitar pukul 11.00 WIB perahu yang ditumpangi korban bersama keluarganya terbalik sehingga terseret arus.

Dari informasi yang dihimpun korban  mengikuti kegiatan arung jeram di Sungai Ciberang Blok Runyu Desa Banjarsari, Kecamatan Lebakgedong, Kabupaten Lebak bersama dua anak dan istrinya.

''Korban ditemukan sekitar 1 kilometer dan istrinya  diangkat dari sungai oleh warga sekitar, kemudian diibawa ke Puskesmas Lebakgedong, namun oleh pihak Puskesmas Lebakgedong korban Parsidi dinyatakan sudah meninggal dunia," ujar Kapolsek Lebakgedong, Polres Lebak, IPTU Supar saat dihubungi Rabu, (28/12/2022).

Sementara lanjut Kapolsek,  saat mengetahui peristiwa itu Guide arung jeram langsung berusaha menolong dan saat itu berhasil meraih 2 anak korban, sementara istri dan korban masih terbawa arus sungai.

Menurut Kapolsek Supar, sebelum kejadian korban beserta istri dan kedua orang anaknya mengikuti kegiatan arung jeram yang ditemani oleh dua  orang guide Banten Rafting Ciberang.

Setibanya  di Blok Runyu arus sungai deras yang  mengakibatkan perahu karet yang ditumpangi miring dan seluruh penumpangnya jatuh terbawa derasnya air sungai.

Supar juga mengatakan jenazah korban langsung dibawa oleh pihak keluarga ke rumah duka di Serang.

“Atas peristiwa ini keluarga korban menyadari bahwa kejadian ini adalah musibah dan menolak dilakukan autopsi,” pungkasnya.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut