get app
inews
Aa Text
Read Next : Waspadai Tanda-tanda Kadar Gula Darah Tinggi Ini, yang Terakhir Bisa Bikin Kelenger

5 Makanan Pengganti Nasi untuk Penderita Diabetes, Yuk Simak!

Sabtu, 03 Desember 2022 | 23:41 WIB
header img
5 Makanan Pengganti Nasi untuk Penderita Diabetes, Yuk Simak! . (Foto: doc. iNews.id)

JAKARTA, iNewsPandeglang.id – Bagi penderita diabetes perlunya memperhatikan pola makan untuk menjaga kesehatannya tetap stabil. Makanan yang harus dikurangi bagi penderita diabetes salah satunya nasi, karena nasi makanan karbohidrat tinggi yang dapat meninngkatkan kadar gula dalam darah.

Terdapat Makanan pengganti nasi untuk penderita diabetes sangat disarankan untuk dikonsumsi. Hal ini untuk menghindari kenaikan gula darah dengan cepat. Karbohidrat dapat memengaruhi kadar gula darah. Karbohidrat akan pecah menjadi glukosa yang berbahaya bagi penderita diabetes. 

 Nasi putih mengandung karbohidrat yang cukup tinggi sehingga tidak disarankan untuk dikonsumsi penderita diabetes.  Namun, bukan berarti penderita diabetes harus menghindari karbohidrat sepenuhnya. Batas asupan karbohidrat yang disarankan sebesar 45–60 gram dalam satu makan atau 135–180 gram per hari.

Penderita diabetes juga harus memerhatikan indeks glikemik makanan yang akan dikonsumsi. Indeks glikemik adalah indikator kecepatan karbohidrat meningkatkan kadar gula darah. Penting untuk penderita diabetes mengonsumsi jenis karbohidrat yang tepat.  Berikut makanan pengganti nasi untuk penderita diabetes.

1. Ubi jalar

Jenis ubi yang bernama latin Ipomea batatas ini kaya akan karbohidrat sehingga dapat dikonsumsi sebagai pengganti nasi. Kandungannya terdiri atas pati dan serat yang mengendalikan gula darah. 

Meski rasanya manis, penderita diabetes tidak perlu khawatir karena indeks glikemik ubi jalar lebih rendah dibandingkan nasi atau kentang rebus.  Sebuah studi bahkan mengemukakan penderita diabetes yang rutin makan ubi jalar mengalami penurunan kadar hemoglobin AIC yang berikatan dengan glukosa dalam darah.

 2. Gandum

Makanan yang termasuk gandum utuh adalah oatmeal. Kandungan serat dalam oatmeal baik untuk penderita diabetes sebab mengontol gula darah. Per 28 gram oat mengandung 14 gram karbohidrat dan 2,5 gram serat.  Oatmeal juga direkomendasikan sebagai makanan diet. Namun, hindari oatmeal instan karena cenderung telah dimodifikasi dan berkurang kandungan gizinya.

3. Jagung

Konsumsi jagung lebih baik daripada nasi putih untuk penderita diabetes. Selain kaya akan karbohidrat, jagung juga mengandung serat, magnesium, fosfor, dan vitamin yang baik untuk kesehatan tubuh. 

Serat pada jagung memperlambat proses pemecahan karbohidrat menjadi glukosa. Jagung juga memiliki kalori lebih sedikit dibandingkan nasi.  Per 100 gram jagung mengandung 140 kalori, sementara 100 gram nasi putih memiliki 175 kalori.

 4. Nasi Merah

 Meski sama-sama nasi, indeks glikemik pada nasi merah lebih rendah dibandingkan nasi putih. Selain itu, kandungan serat nasi merah jauh lebih banyak dibandingkan nasi putih.  Jadi, nasi merah aman dikonsumsi penderita diabetes.   Per 100 gram nasi merah mengandung 34,5 gram karbohidrat dan 3 gram serat. Nasi merah juga kaya akan vitamin dan mineral yang berguna untuk kesehatan tubuh.

5. Basmati

 Termasuk jenis beras paling sehat untuk dikonsumsi penderita diabetes. Per 100 gram nasi basmati putih mengandung 150 gram kalori dan 35 gram karbohidrat.  Sementara nasi basmati cokelat lebih baik dikonsumsi karena mengandung 162 kalori, 33,8 gram karbohidrat, dan 3 gram serat. Itulah daftar makanan pengganti nasi untuk penderita diabetes. Semoga bermanfaat.

 

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut