get app
inews
Aa Text
Read Next : Dede Rohana, Dewan Viral Banten Tak Gentar Hadapi Laporan Betsaida Hospital Mandiri Demi Bela Rakyat

Pertama di Kota Cilegon, Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) Milik PT KDL Resmi Dibuka

Senin, 28 November 2022 | 23:24 WIB
header img
Pertama di Kota Cilegon, Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) Milik PT KDL Resmi Dibuka. Foto Istimewa

CILEGON, iNewsPandeglang.id - Tentu ini kabar baik untuk masyarakat Banten umumnya bahwa Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) pertama di Kota Cilegon milik PT Krakatau Daya Listrik (PT KDL)  telah resmi dibuka untuk umum. SPKLU ini berlokasi di pelataran The Royale Krakatau Hotel.

Sejalan dengan itu, SPKLU yang notabene sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan pemerintah dalam menyiapkan ekosistem Electric Vehicle (EV) serta pengembangan bisnis PT Krakatau Daya Listrik (PT KDL) di bidang Energi Baru Terbarukan (EBT).

Peresmian SPKLU tersebut oleh  Direktur Utama PT Krakatau Steel atau KS Silmy Karim pada Senin, (28/11/2022).

Silmy di sela-sela acara tersebut mengatakan dengan pembukaan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum  ini adalah satu komitmen perusahaan dalam mendukung kelestarian terhadap  lingkungan yang mengutamakan listrik.

"Untuk ke depannya memang  transformasi pemanfaatan energi itu beralih mengutamakan listrik. Hal ini merespon intruksi  presiden, kita wujudkan melalui satu kebijakan untuk memperkenalkan penggunaan energi listrik untuk kendaraan operasional secara bertahap tentunya," katanya kepada wartawan.

Dijelaskanya, untuk tahun ini sudah dibangun tiga titik. Selanjutnya pada 2023 ditargetkan 10 titik dengan 100 alat pengisian dan secara massif diwujudkan terhadap kendaraan operasional Krakatau Steel.

Sementara itu, Direktur Utama PT KDL,  Nandang Hariana mengatakan, hingga akhir 2022  pihaknya sedang membangun tiga Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum atau SPKLU yang berlokasi di SPBU Grogol, SPKLU TMS Workshop PT KDL dan SPKLU Anyer. 

Pendirian SPKLU ini sejalan dengan visi PT KDL sebagai perusahaan energi yang mengedepankan energi bersih, ramah lingkungan dan berkesinambungan. SPKLU The Royale ini akan menjadi awal dari kontinuitas rencana pembangunan SPKLU PT KDL di tiga lokasi tersebut.

"Nanti pada 27 Desember sudah ada tiga, pembangunan SPKLU ini kita integrasikan dengan pom bensin. SPBKLU juga akan dibangun. Tapi yang saat ini kita  kembangkan SPKLU itu tadi, 2023 kita rencananya nanti ada 10 titik," tuturnya.

Sedangkan kata Nandang, stasiun pengisian kendaraan listrik untuk kepentingan perusahaan sudah berdiri lebih dahulu  di dalam perusahaan PT KDL satu unit dan PT Krakatau Tirta Industri (KTI) juga satu unit. 

Nandang menuturkan lebih jauh ke depan, jajaran direksi di PT KS Group juga akan beralih menggunakan kendaraan listrik, sesuai instruksi dari Presiden Jokowi dan Menteri BUMN.

"Setidaknya ada 44 Direksi di KS group, jika memang semua pakai kendaraan listrik, kalo mobil utilitynya banyak juga," katanya.

Untuk diketahui, SPKLU merupakan stasiun pengisian yang bertujuan untuk mengisi kembali daya baterai kendaraan listrik sebagai penunjang mobilitas penggunanya.  

Target pasar dari pembuatan SPKLU ini adalah kendaraan listrik baik utility maupun pribadi Roda empat dan Roda dua yang mengaspal di Cilegon maupun spesifik di Kawasan Industri Krakatau (KIK). 

Dengan hadirnya  SPKLU pertama di Kota Baja ini diharapkan  akan mendorong pemakaian kendaraan listrik serta menjadi penunjang ekosistem EV yang akan semakin meluas dalam beberapa tahun kedepan. 

Selain Direktur Utama PT Krakatau Steel, Silmy Karim dan Direktur Utama PT KDL,  Nandang Hariana dan jajaran, dalam peresmian SPKLU tersebut hadir juga Direktur Utama Krakatau Sarana Infrastruktur (PT KSI) Agus Nizar Vidiansyah, Direktur Utama PT Krakatau Sarana Properti (PT KSP) dan Direktur Utama PT Krakatau Jasa Industri (PT KJI), Bambang Wahyuagung serta beberapa perwakilan perusahaan mitra juga penyedia mobil listrik seperti, Hyundai, Wuling dan DFSK dengan memamerkan mobil andalannya masing-masing.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut