get app
inews
Aa Text
Read Next : Gempa Magnitudo 5,1 Guncang Bayah Banten, Getaran Terasa di Wilayah Ini

Gempa Bumi Guncang Pangandaran Bermagnitudo 5.3, Getaran Terasa Sampai Bandung

Minggu, 20 November 2022 | 02:47 WIB
header img
Gempa Bumi Magnitudo 5.3 Guncang Pangandaran. Foto twitter BMKG

PANGANDARANiNewsPandeglang.id - Gempa bumi bermagnitudo 5,3 mengguncang Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat sekitar pukul 01.28 WIB. Getaran terasa  hingga ke Kota/Kabupaten Bandung dan sekitarnya, Minggu, (20/11/2022).

Belum diketahui dampak yang ditimbulkan  gempa bumi tersebut. Selain warga masyarakat Pangandaran, getaran gempa bumi juga dirasakan oleh warga Kota dan Kabupten Bandung serta beberapa daerah lainnya di Jawa Barat.

"Gempa Mag:5.3, 20-Nov-22 01:28:28 WIB, Lok:8.11 LS, 107.87 BT (Pusat gempa berada di laut 82 km barat daya Kab. Pangandaran), Kedlmn:24 Km Dirasakan (MMI) IV Garut, III Pangandaran, III Tasikmalaya, II Bandung Barat, II Ciamis, II Cilacap, II Kota Bandung, II Kab. Bandung," tulis BMKG dalam akun Twitternya.

Meski berpusat di Kabupaten Pangandaran, namun getaran gempa bumi tersebut terasa hingga ke Kota/ Bandung, Cianjur bahkan Bogor.

Seperti yang diungkapkan oleh para warganet di kolom komentar  akun twitter BMKG tersebut.  Berikut  komentarnya:

"Bandung kerasa euy lagi tidur ngorejat,"  tulis @aq***ri

"Yang dirasa sama saya seperti lini baru mau kepo ada notif bunyi, berasa sampai bogor walopun hanya lini tapi hati degdegan," cetus akun @yo**put**1

Sementara itu, dalam laman  BMKG menyebut gempa tersebut tidak berpotensi Tsunami, gempa ini dirasakan untuk diteruskan pada masyarakat.

BMKG mengimbau untuk hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi

 

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut