JAKARTA, INewsPandeglang.id – Penyakit Asam lambung bisa dialami oleh orang dewasa atau anak-anak. Gejala asam lambung ini serang diduga sebagai serangan jantung, karena gejalanya hamper sama, yaitu nyeri pada dada.
Asam lambung merupakan kondisi munculnya rasa terbakar di dada akibat asam lambung naik ke kerongkongan. Gejala penyakit ini minimal muncul dua kali seminggu.
Bagi penderita asam lambung atau GERD memang perlu menambahkan cemilan pada sela jam makan utama. Hal ini untuk mencegah gejala asam lambung naik. Namun, cemilan apa saja yang baik untuk penderita asam lambung?
Cemilan merupakan penolong untuk penderita asam lambung sebab perut tidak boleh kosong terlalu lama. Sebagaimana diketahui bahwa perut yang kosong adalah salah satu faktor yang harus dihindari agar gejala asam lambung tidak kian memburuk.
Cemilan yang akan dikonsumsi dipilih pun cukup selektif sebab ada beberapa makanan yang bisa membuat kambuh dan meningkatkan asam lambung.
Oleh karena itu sebaiknya mengetahui cemilan yang dapat menurunkan resiko naiknya asam lambung. Berikut 6 cemilan yang aman untuk penderita asam lambung yang dirangkum dari tampabayrefluxcenter.com
1. Smoothie (tanpa jeruk)
Kamu mungkin cukup tahu untuk menghindari buah jeruk bagi penderita asam lambung. Untuk itu sebaiknya jangan memasukan jeruk untuk pembuatan smoothie yang baik untuk asam lambung. Buatlah smoothie pisang stroberi dengan yogurt rendah lemak yang dapat membanu mengatasi naiknya asam lambung.
2. Apel dan selai kacang
Potonglah apel dan oleskan pada selai kacang favorit untuk menciptakan cemilan yang aman dan enak bagi penderita asam lambung. Apel yang renyah, tajam, dan juiciness melengkapi rasa asin mentega kacang dengan sangat baik. Cemilan ini cukup baik dan kamu juga akan mendapatkan sedikit protein yang dikandung dari cemilan tersebut.
3. Biskuit gandum dengan keju rendah lemak
Biskuit memang enak sehingga banyak orang yang mau memakannya tanpa tambahan apa pun. Namun bagi penderita asam lambung sebaiknya mengkonsumsi biskuit gandum utuh dengan tambahan keju rendah lemak yang aman dan sehat. Dengan cemilan ini kamu dapat menghindari gejala asam lambung yang tidak nyaman pada aktivitas sehari-hari.
4. Kacang dan biji atau trail mix
Kacang-kacangan dan biji-bijian adalah cemilan yang bagus untuk mendapatkan dorongan energi dan nutrisi lezat. Kamu juga dapat berkreasi dengan makanan ringan ini. Taburkanlah kacang di atas roti panggang dengan selai kacang atau bisa tambahkan ke oatmeal favorit.
5. Cemilan stik sayuran
Makanan klasik ini cukup enak, renyah, dan aman untuk penderita asam lambung. Buatlah cemilan sayur ini dari mentimun, wortel, brokoli, dan paprika manis yang baik untuk gejala asam lambung. Potonglah wortel sepanjang batang korek api dan cobalah untuk memasukkan berbagai sayuran lain ke hidangan tersebut.
6. Roti gandum utuh dengan selai
Selama kamu menghindari selai dan jeli yang dibumbui atau terbuat dari jeruk, roti selai menjadi camilan yang aman untuk penderita asam lambung. Perlu hati-hati sebab kebanyakan orang menaruh olesan mentega di bawah selai sehingga roti mengandung tinggi lemak. Pilih olesan mentega yang rendah lemak untuk menghindari gejala asam lambung.
Itulah deretan makanan yang aman bagi penderita asam lambung.
Editor : Iskandar Nasution