get app
inews
Aa
Read Next : Kebakaran Landa Kantor Dinas Pertanian Lebak Banten

Menikmati Es Campur Medan di Lebak, Alat Serut Es Tradisional Masih Dipertahankan 

Selasa, 13 September 2022 | 19:22 WIB
header img
Menikmati Es Campur Medan di Lebak, Alat Serut Es Tradisional Masih Dipertahankan. (Foto ist/iNews)

LEBAK, iNewsPandeglang.id – Menyusuri dan beraktivitas di Kabupaten Lebak, nan terik di siang hari memang membutuhkan tenaga ekstra. Dahaga yang cepat kering membuat kita ingin menikmati minuman penyegar kerongkongan.

 

Nah, di Kabupaten Lebak ini ada salah satu tempat penjual Es Campur yang bernama Es Campur Medan, yang berlokasi di Jalan Raya Pandeglang-Rangkasbitung, Kecamatan Warunggunung, Kabupaten Lebak, berada di pinggir jalan area hamparan persawahan dan taman.

 

Bagi yang berkunjung ke Kabupaten Lebak rasanya wajib menyambangi salah satu kuliner yang namamya Es Campur Medan. Walaupun berlokasi di pinggir jalan, tidak membuat kuliner satu ini bisa dilewatkan begitu saja. 

Penjual Es Campur Medan, Robi mengatakan, Es Campur Medan tersebut memiliki beberapa varian toping yang membuat citarasa semakin terasa dilidah, pembeli bisa sambil menikmati Es Campur Medan ditemani tanaman yang indah.

 

"Untuk isiannya ada Tape, Kacang merah Medan, santan, Kolang-kaling, Gula aren, Cendol dawet, Cincau hitam Medan, minum Es Campur Medan bisa sambil duduk melihat pemandangan dan ditemani tanaman yang indah," katanya. Selasa (13/9/2022).

 

Robi melanjutkan, dalam menyerut Es nya, dirinya masih mempertahankan alat tradisional yaitu alat penyerut Es yang berasal dari Medan. Untuk harga Es Campur Medan tersebut harganya sangat ramah dikantong.

 

"Uniknya kita masih pakai alat penyerut Es Tradisional yang dibawa dari Medan, harganya cukup terjangkau hanya Rp12 ribu pergelasnya, buka kita setiap hari," ujarnya.

Sementara Pembeli, Annida mengatakan, Es Campur Medan tersebut citarasanya cukup enak dan pas untuk diminum saat siang hari. Untuk bisa menikmati Es Medan ini jadi tak perlu jauh untuk pergi ke Medan, di Lebak Banten pun juga sudah ada.

"Sambil menikmati Es sambil lihat pemandangan indah dan ditemani tanaman, rasanya enak manis pakai gula aren, terus ada isiannya lengkap, harganya terjangkau untuk kalangan mahasiswa seperti saya cuma Rp12 ribu cukup murah udah bisa nyicipin Es Campur Medan ini," katanya.

Editor : Iskandar Nasution

Follow Berita iNews Pandeglang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut