get app
inews
Aa Text
Read Next : Penyebab dan Cara Tepat Menghentikan Diare Akibat Salah Makan

Waduh! Datangi Acara Syukuran Rumah, 10 Warga di Cirebon Keracunan Nasi Tumpeng

Jum'at, 02 September 2022 | 05:59 WIB
header img
10 warga Cirebon keracunan usai makan nasi tumpeng (Foto: MPI)

CIREBON, iNewsPandeglang.id - Sebanyak 10 orang warga Desa Galagamba, Kecamatan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon keracunan makanan, usai makan nasi tumpeng syukuran rumah milik warga sekitar.

Berdasarkan keterangan yang dihimpun MPI, insiden tersebut bermula saat salah satu warga bernama Kosim dan keluarganya membuat nasi kuning tumpeng dalam rangka syukuran rumah baru.

Kemudian, nasi tumpeng tersebut dibagikan kewarga sekitar. Namun, tak disangka beberapa warga yang menerima nasi kuning dan menyantapnya mengalami mual pusing dan mulas hingga Diare yang berlebihan.

Karena tidak sedikit dari warga yang merasakan mual dan pusing, serta mengeluh diare yang berlebihan. Akhirnya mereka dievakuasi ke Rumah Sakit terdekat oleh Kuwu setempat dan petugas puskesos untuk mendapati penanganan lebih lanjut.

"Ada sekitar 10 orang yang diduga keracunan makanan, usai menyantap nasi kuning. Saat ini, mereka sudah dilarikan ke Rs Sumber Waras, Kecamatan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon, "kata Kapolsek Ciwaringin AKP Iwan Gunawan, Kamis (1/9/2022)

Untuk mengetahui penyebab warga keracunan, Iwan menuturkan. Pihaknya masih mengumpulkan keterangan dari warga sekitar dan keluarga Kosim yang mengadakan syukuran pembangunan rumah baru.

"Kami masih lakukan penyelidikan dan mencari keterangan dari warga sekitar. Guna mengetahui penyebab warga yang keracunan," tuturnya.

Selain itu, pihaknya juga mengambil sampel nasi kuning yang diberikan ke warga untuk dilakukan pemeriksaan guna mengetahui kandungan dalam makanan nasi kuning tersebut.

"Kami sudah bawa bukti sampel ke laboratorium, untuk mengetahui kandungan apa yang ada didalam makanan nasi kuning itu. Yang membuat warga keracunan," pungkasnya.

 

Editor : Iskandar Nasution

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut