TANGERANG, iNewsPandeglang.id - Dua anggota polisi di wilayah Uwung Jaya, Kota Tangerang, Banten menjadi korban aksi penikaman pelaku penadah pencurian sepeda motor.
Selain polisi, dua orang warga sipil sebagai informan atau mata-mata aparat juga turut menjadi korban para pelaku kejahatan tersebut. Korban penikman pelaku penadah pencurian sepeda motor tengah menjalani perawatan medis.
Masing-masing korban bernama Puji Hartono dan Bambang Suroso yang diketahui keduanya adalah anggota Unit Reskrim Polsek Tanah Abang, Polres Jakarta Pusat.
Sedang korban lainnya bernama Jaenudin dan Tata Firmansyah, keduanya adalah warga sipil yang membantu sebagai informan kepolisian.
Kejadian bermula saat 3 anggota Reskrim Polsek Tanah Abang tengah pengembangan atas tersangka Mamona Kurniawan ata kasus pencurian sepeda motor.
Kemudian, didapatlah nama dua pelaku lain yang terlibat dalam kasus tersebut sebagai penadah motor hasil curian di wilayah Uwung Jaya, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang.
Namun, pada saat akan ditangkap kedua pelaku penadah masing-masing bernama Deni Irawan dan Sudirman melakukan perlawanan.
Mereka langsung membabi buta melakukan penikaman dengan sebilah pisau pada dua anggota polisi dan dua warga sipil yang membantu sebagai informan.
Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho membenarkan kasus penikaman pada dua anggota polisi dan dua warga sipil.
Menurutnya, peristiwa itu terjadi pada Kamis malam, di mana anggota Reskrim Polsek Tanah Abang tengah melakukan pengembangan pelaku penadah motor curian.
Ketiga pelaku komplotan pencurian dan penadah motor hasil curian semuanya sudah diamankan polisi. Sementara dua anggota polisi yang menjadi korban penikaman, kini tengah menjalani perawatan medis di RS Polri Kramat Jati, Jakarta.
Sedangkan dua korban warga sipil, kini sudah menjalani perawatan medis di salah satu rumah sakit swasta wilayah Tangerang.
Editor : Iskandar Nasution