Wabup Pandeglang Apresiasi Road Race Mahatama Karya: Ribuan Penonton Padati Alun-alun

Epul Galih
Wabup Pandeglang Andri Supriadi menyaksikan langsung ajang Mahatama Karya Road Race di Alun-Alun Pandeglang. Foto Istimewa

PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id Ajang balap motor Mahatama Karya Open Road Race 2025 sukses membetot perhatian ribuan warga Pandeglang. Acara yang digelar di Sirkuit Non Permanen Alun-Alun Pandeglang pada 26-27 Juli 2025 ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Pandeglang, Iing Andri Supriadi.

Dalam kesempatan itu, Wabup Andri menyampaikan dukungannya terhadap ajang balap ini. Ia menilai event seperti ini dapat menjadi solusi mengurangi aksi balap liar, sekaligus membuka peluang ekonomi bagi pelaku UMKM lokal.

“Kami sangat mendukung. Ini ajang positif bagi anak muda, sekaligus dorongan ekonomi lokal,” ujar Andri, Senin (28/7/2025).


Wabup Pandeglang Andri Supriadi menyerahkan hadiah uang tunai Rp10 juta secara simbolis kepada pemenang Mahatama Karya Road Race 2025 di Alun-Alun Pandeglang. Foto : Istimewa

Event yang digagas komunitas otomotif Mahatama Karya ini memperebutkan Piala Bupati Pandeglang dan diikuti ratusan pembalap dari berbagai kota/kabupaten di Banten. Ketua panitia, Ahmad Sutrisno, berharap event ini bisa digelar rutin tiap tahun.

Editor : Iskandar Nasution

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network