TANGERANG, iNewsPandeglang.id – Jalan KH Ahmad Dahlan di Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Banten dipenuhi tumpukan sampah rumah tangga sejak beberapa waktu terakhir. Kondisi ini membuat separuh badan jalan tertutup, menimbulkan kemacetan dan bau tak sedap yang mengganggu warga dan pengguna jalan.
Pantauan wartawan di lokasi pada Jumat pagi (16/5/2025), sampah menumpuk di tepi jalan. Bau menyengat langsung tercium saat kendaraan melintas. Tidak hanya sampah rumah tangga, terlihat juga pakaian bekas dan limbah lainnya, diduga berasal dari warga sekitar dan wilayah perbatasan Tangerang Selatan.
Kepala Kelurahan Petir, Abdul Rohim, menyebut kurangnya armada pengangkut jadi penyebab utama. Saat ini hanya tersedia dua truk sampah untuk mengangkut dari Tempat Pembuangan Sementara (TPS) ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait