JAKARTA, iNewsPandeglang.id - Indonesia dikenal sebagai negara dengan banyaknya organisasi masyarakat (ormas) yang tersebar di seluruh penjuru tanah air. Mulai dari ormas keagamaan hingga kemasyarakatan, jumlahnya sangat beragam. Keberadaan ormas pun semakin berkembang, tak hanya di tingkat provinsi, tapi juga hingga ke level RT/RW.
Namun, siapa sebenarnya ormas yang memiliki jumlah anggota terbanyak di Indonesia? Menurut data terkini dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), jumlah ormas yang terdaftar di Indonesia telah melebihi 550 ribu. Meski demikian, jumlah ormas yang tidak terdaftar dipastikan jauh lebih banyak.
Berikut ini adalah tiga ormas dengan anggota paling banyak di Indonesia:
1. Nahdlatul Ulama (NU)
Nahdlatul Ulama (NU) merupakan organisasi masyarakat Islam terbesar di Indonesia. Didirikan pada tahun 1926 oleh KH Hasyim Asy'ari, NU memiliki lebih dari 90 juta anggota, menjadikannya ormas dengan jumlah pengikut terbanyak. Organisasi ini berfokus pada ajaran Ahlussunnah Wal Jamaah dan memegang peranan penting dalam kehidupan sosial, keagamaan, dan politik di Indonesia.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait