CILEGON, iNewsPandeglang.id – Dermaga 6 di Pelabuhan Merak, Banten, yang rusak akibat insiden tabrakan kapal motor penumpang (KMP) Portlink III, kini tengah diperbaiki. KMP Portlink III menabrak dermaga saat hendak bersandar pada Senin (17/03/2025) dan menyebabkan kerusakan parah pada fasilitas moveable bridge (MB) yang hampir tenggelam.
Menurut General Manager PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Merak, Rudi Sunarko, insiden ini terjadi karena nahkoda kapal tidak dapat mengendalikan laju kapal saat bersandar. Kapal tersebut mengalami kendala saat olah gerak dan akhirnya menabrak moveable bridge, merusak bagian fender, housing kolom, dan beton protector.
Rudi Sunarko, GM PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Merak, menjelaskan proses perbaikan Dermaga 6 Pelabuhan Merak yang rusak akibat insiden tabrakan KMP Portlink III. (Foto : Iskandar Nasution)
"Insiden ini disebabkan oleh ketidakmampuan nahkoda dalam mengendalikan kapal yang hendak bersandar. Kapal yang masuk alur untuk bersandar di dermaga 6, akhirnya menabrak dan merusak fasilitas di sana," ujar Rudi.
Pasca insiden, pihak PT ASDP segera melakukan perbaikan dengan mengerahkan teknisi untuk mengevakuasi material yang rusak agar dermaga dapat segera berfungsi kembali. Namun, pihaknya belum bisa memastikan apakah Dermaga 6 akan siap digunakan saat arus mudik Lebaran mendatang.
Editor : Iskandar Nasution