JAKARTA, iNewsPandeglang.id – Celine Evangelista resmi menjadi mualaf dan mengungkap perjalanan spiritualnya. Ia menegaskan bahwa keputusannya memeluk Islam adalah murni karena hidayah, bukan karena pernikahan atau keluarga.
Melalui unggahan di media sosial, Celine membagikan kisahnya dalam menemukan keyakinan baru. Ia mengungkapkan bahwa selama ini perjalanan spiritualnya ia jalani secara pribadi tanpa banyak diketahui publik.
"Saya belajar dan mengenal Islam dengan ketulusan hati, tanpa paksaan dari siapa pun. Hidayah ini datang tanpa paksaan, dan saya yakin ini adalah jalan terbaik untuk saya," tulis Celine di Instagram, Senin (17/3/2025).
Tolak Anggapan Pindah Agama Demi Pernikahan
Keputusan Celine untuk menjadi mualaf sempat dikaitkan dengan spekulasi bahwa ia berpindah agama karena ingin menikah dengan seorang pria muslim. Namun, ia dengan tegas membantah hal tersebut.
"Saya memeluk Islam bukan karena pernikahan, keluarga, atau kepentingan duniawi, tetapi karena panggilan hati yang tulus. Ini adalah keputusan pribadi yang datang dari hati," lanjutnya.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait