JAKARTA, iNewsPandeglang.id – Peringkat FIFA terbaru yang dirilis pada Kamis (19/12/2024) menunjukkan penurunan signifikan bagi Timnas Indonesia. Dalam peringkat tersebut, Indonesia mengalami penurunan lima posisi, dari yang sebelumnya berada di peringkat 125, kini turun ke peringkat 130 dunia.
Penurunan ini terjadi setelah Timnas Indonesia meraih hasil buruk di Piala AFF 2024, dengan kekalahan yang mengecewakan. Hasil buruk Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 menjadi penyebab utama jatuhnya peringkat mereka.
Pada turnamen tersebut, Indonesia hanya berhasil bermain imbang 3-3 melawan Laos dan dipermalukan oleh Vietnam serta Filipina dengan skor 0-1. Hal ini membuat posisi Timnas Indonesia semakin jauh dari 10 besar, yang menjadi impian para penggemar sepak bola Indonesia.
Sementara itu, Timnas Vietnam, yang juga tergabung di Grup B Piala AFF 2024 bersama Indonesia, justru mengalami kemajuan pesat. Sebelum Piala AFF 2024 dimulai, Timnas Vietnam berada di peringkat 116 dunia. Namun, setelah mencatatkan enam kemenangan dan satu imbang dari tujuh laga yang dijalani di Piala AFF, mereka melesat empat peringkat ke posisi 112 dunia. Terbaru, kemenangan Vietnam 2-1 atas Thailand di leg pertama final Piala AFF 2024 menambah 2,79 poin, yang semakin memperkuat posisi mereka.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait