Sungai Berasap dan Bau Gosong! Diduga Limbah Pabrik Gula Cemari Kali di Cilegon

Iskandar Nasution
Aliran sungai di Cilegon tampak mengeluarkan asap dan bau menyengat, diduga akibat pembuangan limbah pabrik gula. DLH tengah menyelidiki kasus ini. Foto : iNews/Iskandar Nasution

CILEGON, iNewsPandeglang.id - Aliran sungai di Kota Cilegon, Banten, yang menuju laut menjadi perhatian warga. Sungai tersebut tampak mengeluarkan asap putih, berbau gosong, dan berwarna hitam pekat.

Informasi diperoleh, fenomena ini diduga disebabkan oleh limbah sisa proses pendinginan mesin boiler dari sebuah pabrik gula yang dibuang langsung ke sungai. Bau menyengat dan asap panas dari aliran air ini sering dikeluhkan pengguna Jalan Raya Anyer-Cilegon.

Menanggapi hal ini, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cilegon akan menurunkan tim untuk menyelidiki sumber pencemaran dan kandungan zat dalam air tersebut. Mereka juga akan memastikan apakah pembuangan ini sesuai aturan atau tidak.

Andhi Rhana, Kepala Bidang Penataan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup DLH Cilegon, menjelaskan bahwa air limbah boiler tidak boleh dibuang dalam kondisi panas melebihi 40 derajat Celsius atau mengandung zat klorin.

 “Jika dibiarkan, ini bisa merusak ekosistem laut dan membahayakan lingkungan,” ujarnya, Jumat (22/11/2024).

DLH juga mengingatkan, jika terbukti ada pelanggaran, pihaknya akan merekomendasikan sanksi kepada Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Langkah tegas ini bertujuan mencegah kerusakan lingkungan lebih lanjut dan memastikan industri mematuhi aturan yang berlaku.

Editor : Iskandar Nasution

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network