CILEGON, iNewsPandeglang.id – Polisi berhasil mengidentifikasi pelaku pembunuhan bocah berinisial APH (4) yang jasadnya ditemukan di Pantai Cihara, Kabupaten Lebak, Banten. Penemuan mayat bocah tersebut dengan wajah tertutup lakban dan luka lebam di beberapa bagian tubuh, pada Kamis pagi (19/9/2024), menggemparkan warga setempat.
Kapolres Cilegon, AKBP Kemas Indra Natanegara, mengonfirmasi bahwa pihak kepolisian sudah mengantongi beberapa nama terduga pelaku dan kini tengah dalam tahap pengejaran. "Kami telah mengidentifikasi beberapa terduga pelaku, namun penyidik masih mendalami kejadian ini," ujar Kemas kepada wartawan, Jumat (20/9/2024).
Kronologi Penemuan
Jasad bocah malang ini ditemukan oleh warga di tepi Pantai Cihara, dalam kondisi mengenaskan. Korban yang mengenakan baju bergambar Donald Bebek ditemukan di atas batu dengan luka yang menunjukkan adanya tanda-tanda kekerasan fisik. Sejak penemuan ini, polisi segera melakukan olah TKP dan memulai penyelidikan intensif.
"Kami langsung bergerak cepat setelah menerima laporan. Delapan saksi sudah kami periksa, termasuk keluarga korban dan warga di lokasi penemuan," tambah Kemas.
Dugaan Motif Hutang Piutang
Warga setempat menduga adanya keterkaitan dengan masalah hutang piutang. Seorang warga bernama Ipul menyebutkan bahwa ibu korban, Amel, sebelumnya pernah menagih hutang kepada seseorang. "Ada yang bilang ini terkait hutang. Ibu korban sempat nagih hutang, nggak lama setelah itu, anaknya hilang. Tapi kita belum tahu pasti," ujar Ipul, pria yang pernah bekerja dengan ayah korban.
Kapolres Cilegon, menegaskan bahwa kasus ini menjadi prioritas utama pihak kepolisian."Kasus ini akan kami selesaikan hingga tuntas. Tidak ada ruang bagi kejahatan semacam ini, dan kami akan memastikan pelaku ditangkap serta diadili sesuai hukum yang berlaku," tegas Kemas.
Saat ini, Polres Cilegon telah memeriksa delapan orang saksi, termasuk lima saksi di lokasi penemuan jasad serta tiga saksi lainnya yang merupakan tetangga, ibu, dan ayah korban. "Kami terus menggali keterangan dari saksi-saksi untuk mempercepat pengungkapan kasus ini," tambahnya.
Saat ini, tim dari Satreskrim Polres Cilegon bersama Reskrim Polda Banten telah diterjunkan untuk mengejar pelaku yang masih buron. Polisi juga mengimbau masyarakat yang memiliki informasi terkait untuk segera melapor. "Kami sangat mengharapkan partisipasi masyarakat dalam memberikan informasi yang bisa membantu penangkapan pelaku," tutup Kapolres.
Kasus pembunuhan ini telah memicu kemarahan publik, khususnya di media sosial. Banyak warganet yang menuntut keadilan dan meminta pelaku diberi hukuman seberat-beratnya atas kejahatan yang mengerikan ini.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait