BNPB Tegaskan Gempa Megathrust Bukan Isu, Warga Pandeglang Diminta Waspada

Iskandar Nasution
BNPB menyelenggarakan simulasi mitigasi bencana, penanganan darurat potensi Megathrust dan apel kesiapsiagaan bencana hidrometeorologi di Lapangan Kantor Kecamatan Carita, Pandeglang, Kamis (5/9/2024). Foto iNews/Iskandar Nasution

Salah seorang warga bernama Sarariah mengeluhkan dampak dari maraknya pemberitaan terkait gempa Megathrust. "Wisata Pantai Carita jadi sepi pengunjung. Kami pedagang kecil yang berjualan di pinggir pantai terkena dampaknya, penghasilan menurun drastis. Kami sekarang kesulitan karena tidak ada penghasilan lain selain dari berdagang," ujar Sarariah. 

Ia berharap ada bantuan kebutuhan pokok untuk menopang hidup keluarganya selama kondisi ini berlangsung.

Simulasi penanganan bencana Megathrust di Pandeglang merupakan bagian dari upaya BNPB untuk membangun kesiapsiagaan masyarakat terhadap ancaman bencana. Simulasi serupa juga dilakukan di beberapa daerah seperti Cilacap, Mentawai, dan Pangandaran. BNPB berharap, dengan adanya kegiatan ini, masyarakat akan lebih siap menghadapi kemungkinan gempa besar dan tsunami yang bisa terjadi kapan saja.



Editor : Iskandar Nasution

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network