Rutin Bagikan Masker Gratis, PT Sino: Semoga Bisa Mengurangi Efek Debu Imbas Proyek Jalan Tol

Iskandar Nasution
PT Sino secara rutin membagikan masker gratis kepada warga, termasuk guru dan siswa SD Negeri Cijakan 3, Pandeglang, Banten serta pengendara motor untuk warga terdampak proyek tol Serpan. Foto Istimewa

PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - PT Sino secara rutin membagikan masker gratis kepada warga, termasuk guru dan siswa SD Negeri Cijakan 3, Pandeglang, Banten serta pengendara motor. Langkah ini diambil sebagai upaya untuk mengurangi dampak debu dari proyek pembangunan Jalan Tol Serang-Panimbang.


Foto Istimewa

 

Fadly R, staf PT Sino, berharap pembagian masker ini dapat membantu masyarakat dalam menghadapi polusi udara akibat musim kemarau yang meningkatkan debu di jalan tol. "Kami berharap masker ini bisa membantu mengurangi dampak debu dan menjaga kesehatan masyarakat," ujarnya pada Sabtu (31/8/2024).

Kegiatan ini juga termasuk kerja sama dengan puskesmas untuk warga terdampak debu proyek. PT Sino telah memberikan dukungan logistik dan bantuan finansial untuk kegiatan sehari-hari di sekolah, dan berharap tambahan dukungan dari provinsi untuk kegiatan lainnya.

Mr. Lee Gofu, Manajer General Office PT Sino Proyek Jalan Tol Serang-Panimbang, menambahkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan bahaya polusi udara. "Kami rutin melakukan kegiatan ini untuk mengurangi dampak debu pada masyarakat," ucapnya.

Editor : Iskandar Nasution

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network