Sekolah Dikepung Debu Proyek Pembangunan Tol Serpan, Murid SD di Pandeglang Belajar Pakai Masker

Iskandar Nasution
Para murid dan guru di SD Negeri Cijakan 3, Kecamatan Bojong, Pandeglang, Banten, terpaksa mengenakan masker selama kegiatan belajar mengajar. Mereka menghadapi masalah debu yang berasal dari proyek pembangunan tol Serpan. Foto iNews/Iskandar Nasution

PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id  Puluhan murid dan guru di SD Negeri Cijakan 3, Kecamatan Bojong, Pandeglang, Banten, terpaksa mengenakan masker selama kegiatan belajar mengajar. Mereka menghadapi polusi udara masalah debu yang berasal dari proyek pembangunan tol Serang-Panimbang (Serpan) yang berlangsung tepat di depan sekolah.

Debu tebal yang dihasilkan oleh kendaraan berat dan aktivitas proyek tersebut telah mengganggu kenyamanan siswa selama lebih dari setahun. Selain debu, getaran dari alat berat yang beroperasi juga menyebabkan bangunan sekolah mengalami keretakan.

Salah satu murid mengaku, masker yang mereka gunakan bukan karena Covid-19, melainkan untuk melindungi diri dari debu yang berterbangan setiap hari. 

"Ya kami  harus mengenakan masker saat belajar di dalam kelas, bukan karena virus Covid-19 tetapi karena banyaknya debu dari pembangunan proyek jalan tol yang berada persis di depan sekolah kita. Hampir setiap hari, kendaraan berat melintasi jalan yang menyebabkan debu berterbangan," ucapnya saat ditemui, Kamis (22/8/2024).

Editor : Iskandar Nasution

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network