Kamu Harus Tahu! 6 Makanan Ini Bisa Turunkan Berat Badan dengan Efektif

Nisa Atiatul
Kamu Harus Tahu! 6 Makanan Ini Bisa Turunkan Berat Badan dengan Efektif (Dok Istimewa)

PANDEGLANG, iNewspandeglang.id - Menjalani gaya hidup sehat dengan memperhatikan pola makan merupakan kunci untuk mencapai berat badan yang ideal. 

Salah satu cara yang efektif adalah dengan mengonsumsi makanan penurun berat badan. Makanan jenis ini tidak hanya membantu menurunkan berat badan, tapi juga kaya akan nutrisi penting bagi tubuh.

Berikut 6 Makanan yang dapat menurunkan berat badan baku secara efektif, simak yuk! 

Sayuran Hijau

Sayuran hijau seperti bayam, brokoli, dan kubis, merupakan sayuran yang kaya akan serat, vitamin, dan mineral. 

Nutrisi-nutrisi yang terkandung dalam sayuran tersebut dapat membantu menjaga rasa kenyang lebih lama sehingga kamu tidak mudah lapar. 

Selain itu, sayuran hijau mengandung kalori yang sangat rendah. Jadi, sangat cocok dan aman untuk dikonsumsi bagi kamu yang ingin menurunkan berat badan.

Buah-buahan

Buah-buahan adalah sumber kedua setelah sayuran yang dapat menurunkan berat badan secara efektif. 

Karna buah-buahan mempunyai vitamin yang baik. Namun, kamu perlu ketahui ahwa tidak semua enis buah-buahan baik untuk di konsumsi untuk orang yang sedang diet. 

Ada beberapa jenis buah yang cocok untuk diet yaitu apel, jeruk, anggur, dan strawberry. 

Buah-buahan ini membantu melancarkan pencernaan dan memberikan rasa kenyang yang lebih lama.

Protein Lean

Protein adalah zat gizi penting yang dapat menjaga massa otot dan membantu tubuh merasa kenyang lebih lama.


 
Pilih sumber protein rendah lemak atau "lean protein" seperti dada ayam tanpa kulit, ikan, telur, dan tahu.

Kacang-kacangan

Kacang-kacangan merupakan sumber protein, serat, dan lemak sehat. Konsumsi kacang-kacangan dengan secukupnya dapat membantu menurunkan berat badan, karena kacang-kacangan memberikan rasa kenyang yang lebih lama.

Whole Grains

Produk whole grains seperti nasi merah, oatmeal, dan roti gandum utuh mengandung serat yang tinggi. 

Serat yang terdapat pada Whole Grains dapat membantu melancarkan pencernaan dan membuat tubuh merasa lebih ringan. 

Ingatlah untuk tetap mengonsumsi makanan yang sehat dan kombinasikan dengan olahraga yang teratur untuk hasil yang optimal. 

Melakukan diet bukan berarti kamu tidak memakan nasi atau makanan yang sama sekali, melainkan diet adalah mengurangi porsi makan dan diombinasikan dengan makanan yang lebih sehat. 

Selamat mencoba!

Editor : Iskandar Nasution

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network