Menhub Sebut Berbagai Langkah Antisipasi, Arus Balik di Pelabuhan Bakauheni Lancar dan Terkendali

Iskandar Nasution
Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendi bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau dan memantau layanan Arus Bslik Lebaran 2024 turut mendampingi Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry Ira Puspadewi. Foto Ist

Menhub Budi Karya Sumadi mengapresiasi informasi kepadatan yang diberikan oleh Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika, di mana warna hijau menandakan keamanan, kuning menunjukkan tingkat kewaspadaan, dan merah menunjukkan tingkat kepadatan. 

Direktur Utama ASDP Ira Puspadewi mengingatkan kembali kepada seluruh pengguna jasa untuk mempersiapkan perjalanan arus balik, dengan langkah-langkah mitigasi seperti penghapusan pemberlakuan tiket kedaluwarsa bagi kendaraan penumpang golongan II dan IVA serta pembelian tiket secara mandiri secara online, dengan pengisian data manifest secara lengkap dan tepat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Direktur Jenderal Perhubungan Darat Hendro Sugiatno, Kakorlantas Polri Irjen Pol. Aan Suhanan, Kapolda Lampung Irjen Pol. Helmy Santika, dan Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry, Ira Puspadewi. Keberadaan mereka menunjukkan keseriusan dalam memastikan kelancaran arus balik di Pelabuhan Bakauheni.



Editor : Iskandar Nasution

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network