Berniat Selamatkan Teman yang Hanyut Terbawa Arus di Curug Kadupunah, Pria di Cibeber Tenggelam

Epul Galih
Curug Kadupunah di Cibeber, Lebak, Banten. Foto Ist/Epul Galih

LEBAK, iNewsPandeglang.id - Seorang pria dilaporkan  tenggelam di Curug Kadupunah, Desa Sukamulya, Kecamatan Cibeber, Lebak, Banten, Minggu (14/1/2024). Korban hingga saat ini masih dalam pencarian.

Koordinator Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Sukarman mengatakan, korban bernama Febri Yuda Wibawa (19), warga Kampung Ciayunan RT 001/005,  Desa  Sukamulya, Kecamatan Cibeber, Lebak, Banten. Korban yang diketahui sebagai petugas parkir area Wisata Kadupunah ini tenggelam terbawa arus pusaran air terjun sekitar pukul 10.30 WIB.

"Pada pukul 15.00 WIB kami menerima laporan seorang pria  tenggelam terbawa arus pusaran air terjun, diduga kejadian terjadi sekira pukul 10. 30 WIB pada saat korban melakukan pertolongan kepada warga yang berenang di area wisata blok Kadupunah," ujarnya.


Petugas gabungan sedang melakukan pencarian korban tenggelam di Curug Kadupunah, Lebak, Banten. Foto Istimewa

 

Kronologi awal  kejadian tersebut  ketika korban bersama dua orang wanita termasuk teman dekatnya, berenang di lokasi air terjun. Tiba-tiba, kedua wanita tersebut terbawa arus pusaran air terjun. 

Setelah korban seketika menolong kedua wanita yang tenggelam, keduanya berhasil ditolong dan muncul di permukaan pusaran air terjun. Namun, korban sendiri tiba-tiba terbawa arus pusaran air terjun dan tidak muncul lagi dari lokasi tersebut. 

Partisipasi masyarakat dalam melakukan pencarian di lokasi tenggelamnya korban dengan alat seadanya, termasuk mengurai bebatuan dan pasir untuk mengalirkan genangan air di pusaran air terjun, merupakan tindakan yang sangat berharga. Kolaborasi antara pihak berwenang dan masyarakat dapat mempercepat proses pencarian. 

"Pada pukul 15.30 WIB, korban masih belum muncul ke permukaan air, dan pencarian terus dilakukan," kata Sukarman.

Lebih lanjut Sukarman mengatakan, langkah-langkah yang telah diambil, termasuk mendatangi TKP, melakukan upaya pencarian bersama warga, mendata korban dan saksi, serta melakukan koordinasi dengan tim SAR Propinsi Zona Selatan untuk pengadaan alat selam. "Sampai saat ini korban belum ditemukan
 Pencarian akan dilanjutkan besok pagi," tuturnya.

Selain Sukarman, keberadaan petugas gabungan, termasuk Aiptu Edi Supriyadi, Bripka Angga Setia Nugraha, Briptu Joko Sentoso, Serma Ano Karno, Kepala Desa Sukamulya, Ujang  dan partisipasi masyarakat sangat penting dalam penanganan kejadian ini. Kehadiran Tim Basarnas yang juga bergabung dalam pencarian juga akan memperkuat upaya pencarian. 

 

Editor : Iskandar Nasution

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network