CILEGON, iNewsPandeglang.id - Seorang pria tanpa busana masuk ke rumah warga di lingkungan Gerem Raya, Kelurahan Gerem, Kecamatan Gerogol, Kota Cilegon. Kejadian ini menjadi viral di media sosial, memicu perhatian masyarakat.
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro, melalui Kapolsek Pulomerak Kompol Ate Waryadi, membenarkan bahwa unit Reskrim Polsek Pulomerak menerima penyerahan seorang laki-laki yang masuk ke dalam rumah tanpa izin dan tanpa busana. Kejadian ini, yang telah menjadi viral di media sosial, terjadi pada Minggu, 24 Desember 2023, sekitar jam 15.15 WIB.
Kompol Ate Waryadi menjelaskan kejadian ini diketahui korban yang merupakan seorang anak perempuan diduga hendak melakukan pencabulan.
"Kemudian, anak perempuan Saudara H. Rebudin berteriak dan melaporkan kejadian tersebut kepada Saudara Rebudin. Seorang laki-laki yang tidak diketahui identitasnya diamankan dan diserahkan oleh masyarakat ke pihak Kepolisian Polsek Pulomerak Polres Cilegon Polda Banten," katanya Selasa (26/12/2023).
Terkait hal tersebut, Polsek Pulomerak bergerak cepat untuk mendalami laporan. Hasil pemeriksaan langsung menunjukkan bahwa laki-laki tersebut masuk ke rumah H. Rebudin tanpa izin dan tanpa menggunakan pakaian (tanpa busana), bukan untuk melakukan percobaan pemerkosaan seperti yang beredar di media sosial.
"Pada saat pemeriksaan oleh unit Reskrim Polsek Pulomerak Polres Cilegon Polda Banten, laki-laki tersebut tidak memberikan jawaban terkait nama, umur, dan alamat. Omongannya juga dianggap tidak nyambung atau ngelantur," kataKompol Ate Waryadi.
Kompol Ate Waryadi, selaku Kapolsek Pulomerak Polres Cilegon Polda Banten, menyebut bahwa korban telah membuat pernyataan secara hukum untuk tidak menuntut, lantaran pelaku diduga memiliki gangguan jiwa (ODGJ).
"Pada Senin, 25 Desember 2023, sekitar jam 11.00 WIB, Saudara Rebudin datang ke Polsek Pulomerak dan membuat pernyataan bahwa ia tidak akan menuntut secara hukum terhadap laki-laki yang masuk ke rumahnya tanpa izin dan tanpa busana," tutur Kompol Ate Waryadi.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait