2 Pelajar Asal Cilegon Hilang di Curug Carita Diduga Tenggelam, Petugas Lakukan Pencarian

Epul Galih
Petugas gabungan sedang melakukan pencarian korban tenggelam 2 pelajar asal Cilegon di curug Lewi Putih Carita, Pandeglang, Banten. Foto Istimewa

PANDEGLANG, iNewsPandeglang.id - Dua pelajar asal Kota Cilegon, Banten dilaporkan hilang diduga tenggelam di Curug Leuwi Putih, Desa Cinoyong, Kecamatan Carita-Pandeglang. Keduanya hilang sekitar pukul 23.00 WIB pada Kamis (30/11/2023).

Informasi dihimpun menyebutkan keduanya berasal dari SMK YP. FAtahilah Cilegon. Kedua  korban diketahui bernama Muhammad Naufal Firdaus  dan Muhammad Setio Pambui, warga Kelurahan Samangraya, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon, Banten.

Kapolsek Carita Iptu Turip mengatakan bahwa pihaknya mendapat laporan bahwa ada 2 pelajar asal Cilegon hilang  di Curug Putih Cinoyong pada Kamis (30/11/2023) sekitar pukul 23.00 WIB.

"Kami mendapat laporan dua  orang hilang saat berfoto di lokasi Curug putih. Mereka adalah pelajar, keduanya  tersebut berasal dari Citangkil Cilegon. Saat ini pihak Kepolisian dibantu warga masyarakat setempat dan keluarga dari ke 2 pelajar masih melakukan pencarian," ujarnya dalam keterangan tertulis diterima Jumat (1/12/2023).

Pihaknya sudah berkordinasi dengan aparat lainnya  yang berwenang dalam hal ini BPBD Kecamatan Carita. "Kami berharap kerjasama dari Tagana Kecamatan Carita bisa membantu untuk bersama-sama melakukan pencarian. Alhamdulillah keduanya sudah berhasil ditemukan dari kedalaman air," pungkas Turip.

Editor : Iskandar Nasution

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network