Aminin Travel Prakarsai Berkumpulnya Ratusan Ulama Banten Ikuti Istigosah dan Manasik Akbar

Iskandar Nasution
Aminin Travel menggelar istigosah dan manasik akbar di Rangkasbitung, Lebak, Banten. Foto Iskandar Nasution

LEBAK, iNewsPandeglang.id - Ratusan Kiai dan alim ulama Banten memadati gedung serbaguna As-Sakinah Rangkasbitung, Lebak. Banten Mesjid Agung Cianjur, mengikuti Istigosah dan Manasik Akbar. Acara ini diprakarsai oleh Majelis Mudzakaroh Muhtadi Cidahu Banten (M3CB) dan Aminin Travel Haji & Umroh, Minggu (10/9/2023).

Istigosah  ini dihadiri 100 kiai, 500 orang undangan, dan lebih dari 300 orang masyarakat umum. Sedangkan Manasik Akbar diikuti oleh  sebanyak 500 jamaah.


Aminin Travel menggelar Istigosah dan Manasik Akbar di Rangkasbitung, Lebak, Banten. Foto Iskandar Nasution

 

Saat istigosah, tampak antara lain Rois Aam M3CB Abuya Ahmad Muhtadi Dimyathi, Ketua Umum M3CB KH Baen Hasan, Bendahara Umum M3CB Aa Haji Mufa, Dirut Aminin Travel Dr H Iqbal Alan Abdullah, SH, MSc, CMMC, dan Direktur Aminin Travel Dr (C) Azizah Zuhriyah, SE, SH, MM.

Hadir juga Ketua NU KH Syaefudin Asy Syadzily, Ketua MUI KH Pupu Mahpudin, Ketua FSPP KH Ade Bujhairimi, Ketua Ansor KH Deden Farhan, Ketua Fatayat Hj Wildatussururoh, M Pd, Ketua Muslimat NU Hj Yayah Suhayah, Bupati Lebak Dr H Iti oktavia Jayabaya, MM.

Direktur Utama Aminin Travel Haji dan Umroh Dr H Iqbal Alan Abdullah, SH, MSc, CMMC mengatakan,  kegiatan istigotsah merupakan agenda rutin dari M3CB sebagai sarana mendekatkan diri dan meminta pertolongan kepada Allah SWT, dan untuk menambah iman, memohon untuk keberkahan dan keselamatan, mendatangkan keridhaan Allah SWT melapangkan rezeki.

"Dalam hal ini Aminin Travel menjadi bagian dari acara istigosah yang dilaksanakan oleh M3CB ini. Aminin sendiri menggelar manasik akbar yang diikuti oleh 500 orang sebagai langkah awal menuju Baitullah," kata Iqbal Alan Abdullah, yang juga merupakan Ketua Umum Asosiasi Kongres dan Konvensi Indonesia (Akkindo/ Incca).

Sementara Direktur Aminin Travel Haji dan Umroh Dr (C) Azizah Zuhriyah, SE, SH, MM, menjelaskan, dengan mendukung kegiatan ini, Aminin Travel ingin selalu dekat dengan ummat dan memastikan layanan yang diberikan dalam perjalanan haji dan umroh adalah layanan terbaik.

"Aminin selalu berprinsip bahwa apa yang kita berikan kepada jamaah merupakan ibadah kita, sehingga kita selalu memberikan yang terbaik kepada tamu-tamu Allah," ungkap Azizah.

Untuk diketagui, Aminin Travel Haji dan Umroh merupakan perusahaan yang di bawah naungan TC Invest Group. Perusahaan ini sudah  memiliki pengalaman luas bukan hanya dalam penyelenggaraan perjalanan haji dan umroh tapi juga event-event pariwisata tingkat nasional maupun internasional.

Unsur dari DPP M3CB yang juga hadir dalam kegiatan istigotsah antara lain KH Baden Hasan, KH Mumu Syamsudin, KH Uus, KH Noval, KH Awang, KH Sirojudin ZA, KH Abdul Hamid, KH Hasan Basri, KH Sapriyudin, KH Bukhori, KH Aom Muhtadi, KH Badrudin, KH Ojong Johari, KH Endang Dasuki, KH Dedi,  KH Abdulah Irsyad, KH Rafiudin, KH Deden Alfian Saeful Hamajami (Ketua M3CB Lebak). 

Editor : Iskandar Nasution

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network