Apakah ada tanda klinis spesifik yang bisa terlihat pada orang dengan tekanan darah tinggi?
Prof Ari menjawab, "Tidak ada tanda klinis yang spesifik."
Meski demikian WHO mengatakan bahwa , seseorang bisa dikatakan punya risiko hipertensi jika saat cek tekanan darah (tes tensi), hasilnya menunjukkan angka lebih dari 140 mmHg per lebih dari 90 mmHg.
Tak hanya itu, faktor risiko hipertensi juga besar kemungkinannya pada mereka yang konsumsi tinggi garam, pola makan tinggi lemak dan lemak trans, serta asupan sayur dan buah yang rendah.
Selanjutnya, orang yang kurang beraktivitas fisik, merokok dan minum alkohol, serta obesitas pun memiliki faktor risiko tinggi terkena hipertensi. Itu semua bisa diubah dengan pola hidup yang lebih sehat.
"Ada faktor risiko hipertensi yang tak bisa diubah yaitu riwayat keluarga hipertensi, usia di atas 65 tahun, dan seseorang yang punya penyakit penyerta seperti diabetes dan penyakit ginjal," kata WHO.
Artikel ini telah ditayangkan di halaman okezone.com dengan judul Cara Deteksi Dini Hipertensi Sebelum Pembuluh Darah Pecah!
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait