Es Campur Medan Rasanya Segerrr!, Hadir di Kota Cilegon

Anggrit Irawan

CILEGON, INewsPandeglang.id - Sebuah Kafe di Kota Cilegon, Banten menghadirkan menu Es Campur Medan rasanya seger dan nikmat dengan  citarasa yang khas perpaduan kacang merah dan gula aren asal Medan yang rasanya sedikit kecut, membuat Es Campur Medan sangat pas dinikmati di tengah teriknya Kota Cilegon.

Tak heran setiap hari kafe ini selalu ramai dikunjungi, mulai dari anak muda hingga orang dewasa.

Bagi yang sudah lanjut usia, diyakini menikmati Es Cendol Medan tidak membuat gula darah menjadi tinggi, pasalnya es campur ini menggunakan bahan alami dan tidak menggunakan gula pasir. Harga yang ditawarkan  untuk satu porsi es campur ini berkisar Rp20 ribu.

Menurut salah seorang pencinta es campur Etty Karyunita selain rasanya yang  khas, menikmati es campur ini mengingatkan mereka yang tinggal di perantauan. Apalagi Kota Cilegon  yang berada di pesisir laut dan panas sangat cocok dinikmati siang hari.

Es Campur Medan ini berbeda kata Etty, kalau es cendol biasa dimana- mana juga  sudah umum tapi ini ada kacang merahnya juga ada tapenya ini yang jadi ciri khasnya.

Sementara pengelola  kafe  Jone Sebayang mengatakan bahwa bahan baku tersebut sengaja didatangkan dari Medan.

Bagi Anda ya yang penasaran dengan kuliner Es Campur Medan, bisa datang langsung  ke Warung Jambur Coffee di Cilegon, Banten.

Editor : Iskandar Nasution

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network