Update 2 Januari 2023, Total Penumpang dan Kendaraan yang Menyebrang di Pelabuhan Merak-Bakauheuni

Tim iNewsPandeglang
Pelabuhan Merak . Foto istimewa

MERAK, iNewsPandeglang.id - PT ASDP Indonesia Ferry  mencatat jumlah penumpang dan kendaraan  telah menyebrang dari Pelabuhan Merak ke Pulau Sumatera dan sebaliknya dari Pelabuhan Bakauheuni ke Merak pada Senin, (02/01/2023).

Berdasarkan data Posko Merak selama 12 jam pada  pukul 08.00 hingga 20.00 WIB  2 Januari 2023 tercatat jumlah kapal yang beroperasi sebanyak 30 unit kapal. 

"Adapun realisasi total penumpang mencapai 19.897 orang dan kendaraan tercatat sebanyak  3.678 unit," ungkap Humas ASDP Merak Putu dalam keterangan resminya pada Senin, (02/01/2023).

Sementara itu, dari arah sebaliknya, data Posko Bakauheni pada waktu yang sama tercatat jumlah kapal yang beroperasi sebanyak 30  unit kapal. 

Adapun realisasi total penumpang mencapai 24.426 orang. Sementara  kendaraan tercatat 5.879 unit yang telah menyeberang dari Sumatera ke Jawa.

Sementara itu, kondisi cuaca berawan dan mendung. Angin bertiup lemah hingga sedang ke arah timur dengan suhu udara 27.4-29.5 °C dan kelembaban udara 59-65 persen pada periode pengamatan  pukul 12.00 hingga 18.00 WIB.

Editor : Iskandar Nasution

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network