Bandung, iNewsPandeglang.id- Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) menggelar kegiatan donor darah di Mal Paris Van Java, Bandung, Sabtu (17/9/2022). Kegiatan tersebut disambut antusias masyarakat.
Ketua Harian PSMTI Jawa Barat, Djoni Toat bersyukur kegiatan tersebut disambut positif masyarakat setempat. Mereka rela antre menunggu giliran donor darah.
"Kita (PSMTI Jawa Barat) sangat senang antusias masyarakat di Kota Bandung sangat tinggi terhadap kegiatan donor darah yang kita lakukan ini. Setelah hari ini, kita akan melakukan kegiatan donor darah lagi dan akan terus rutin dilakukan,” ujar Djoni Toat di Bandung, Sabtu (17/9/2022).
Melihat tingginya antusiasme masyarakat ikut dalam kegiatan donor darah yang digagas PSMTI Jawa Barat, Dia yakin target 200 labu darah bisa terlampaui. Bahkan, lanjut dia bisa lebih.
Hal ini bercermin dari acara donor darah PSMTI Jawa Barat sebelumnya yang berhasil mengumpulkan banyak labu darah untuk PMI Kota Bandung.
“Hari ini PSMTI Jawa Barat menargetkan 200 labu dan saya yakin bisa tercapai bahkan lebih. Kita lihat saja nanti, apakah bisa sesuai target atau tidak,” ucapnya.
Dia menuturkan, sebagai bentuk terima kasih atas dukungan dan kontribusi masyarakat terhadap kegiatan bakti sosial ini, PSMTI telah menyediakan berbagai hadiah sebagai kenang-kenangan.
“Ada hadiah menarik dari kita sebagai kenang-kenangan dari kami. Hadiah hanya sebagai pendorong saja, karena alhamdulilah banyak pendonor aktif datang kesini, dan pendonor baru yang mendonorkan darahnya hari ini,” katanya.
Menurutnya, bagi yang ingin mendonorkan darah di lain waktu atau di kegiatan donor darah selanjutnya bisa menguhubungi PSMTI Jawa Barat atau Bandung. Bisa juga, kata dia memantau media sosial resmi milik PSMTI.
Pada kesempatan yang sama, salah satu pendonor aktif Jeanny (47 tahun) sangat antusias mengikuti acara donor darah yang diselenggarakan PSMTI. Baginya, donor darah yang dilakukan hari ini merupakan yang kedua kalinya di bulan ini.
“Saya rutin donor darah, dalam dua bulan belakangan saya sudah empat kali donor darah,” ucapnya.
Dia sangat senang bisa membantu sesama dengan donor darah. Lagi pula sepengetahuannya, dengan rutin mendonorkan darah justru lebih sehat.
Editor : Iskandar Nasution
Artikel Terkait